Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akui Pemain Tampil Bagus, Pelatih Malaysia Ungkap Penyebab Timnya Ditekuk Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 9 Mei 2023 | 15:42 WIB
Pemain Timnas U-22 Malaysia Aliff Izwan Yuslan (tengah) berebut bola dengan dua pemain Vietnam pada pertandingan Grup B SEA Games 2023.
NST.COM.MY
Pemain Timnas U-22 Malaysia Aliff Izwan Yuslan (tengah) berebut bola dengan dua pemain Vietnam pada pertandingan Grup B SEA Games 2023.

Aiman ​​Afif Mohd Afizul berhasil mencetak gol usai memanfaatkan bola muntah hasil sepakan bebas Muhammad Aliff Izwan.

Ketika Malaysia mencoba bangkit dengan menunjukkan performa lebih baik di babak kedua, nasib sial justru menimpa mereka.

Malaysia harus bermain dengan sembilan pemain setelah Safwan Mazlan diganjar kartu merah pada menit ke-79.

Petaka bagi Malaysia kian bertambah ketika nasib yang sama menimpa Najmudin Akmal Kamal Akmal, tiga menit kemudian.

Dengan hanya bermaterikan sembilan pemain, Malaysia pun kesulitan hingga akhirnya gagal menyamakan kedudukan.

Baca Juga: Alih-alih Tersingkir di Babak Awal, Pelatih Malaysia Sebut Timnya Layak ke Final

Kekalahan dari Vietnam membuat Malaysia harus menerima kenyataan pahit tersingkir di babak penyisihan grup.

Dengan hanya menyisakan satu laga, Malaysia dipastikan tidak bisa mengejar jumlah poin Thailand dan Vietnam.

Usai pertandingan, Elavarasan menilai anak-anak asuhnya sejatinya telah menunjukkan penampilan yang baik.

Hanya saja, ia menjelaskan kondisi lapangan akibat guyuran hujan sepanjang pertandingan mempengaruhi permainan timnya.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X