Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Singkirkan Real Madrid di Liga Champions, Guardiola Beri Pembuktian pada Ferdinand

By Ragil Darmawan - Kamis, 18 Mei 2023 | 19:40 WIB
Pep Guardiola membuktikan timnya bisa kembali mengalahkan Real Madrid di Liga Champions.
TWITTER.COM/POLYCCIO8
Pep Guardiola membuktikan timnya bisa kembali mengalahkan Real Madrid di Liga Champions.

SUPERBALL.ID - Mantan bek Manchester United Rio Ferdinand mengungkapkan bahwa dirinya sempat bertukar pesan dengan pelatih Manchester City Pep Guardiola.

Pertukaran pesan itu dilakukan hanya beberapa jam sebelum Manchester City mengalahkan Real Madrid 4-0 di leg kedua semifinal Liga Champions, Kamis (18/5/2023) dini hari WIB.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Etihad, Manchester, The Citizens tampil sangat percaya diri.

Winger Man City Bernardo Silva mencetak brace dan membawa timnya unggul 2-0 di babak pertama.

Di babak kedua, anak asuh Guardiola berhasil mencetak dua gol tambahan dan mengakhiri pertandingan dengan skor 4-0.

Hasil tersebut mengantarkan Man City lolos ke partai final dengan kemenangan agregat 5-1 atas Real Madrid.

Di final nanti, Man City akan berhadapan dengan Inter Milan, tim yang mengalahkan rival sekota AC Milan dengan agregat 3-0 pada laga semifinal lainnya.

Baca Juga: Liga Champions - Carlo Ancelotti Pecahkan Rekor Legendaris Sir Alex Ferguson

Sebelum Man City menyingkirkan Real Madrid, Guardiola menunjukkan kepercayaan dirinya kepada Ferdinand.

Pelatih asal Spanyol itu yakin bahwa timnya bisa kembali mengalahkan Real Madrid di Liga Champions.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X