Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Link Live Streaming Piala Dunia U-20 2023, Brasil Jumpa Italia di Hari kedua

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 21 Mei 2023 | 20:16 WIB
Timnas U-20 Brasil yang berhasil lolos ke Piala Dunia U-20 usai kalahkan Paraguay di Estadio El Campin, Selasa (7/2/2023) pagi WIB.
Timnas U-20 Brasil yang berhasil lolos ke Piala Dunia U-20 usai kalahkan Paraguay di Estadio El Campin, Selasa (7/2/2023) pagi WIB.

Catatan tersebut membuat Brasil menjadi tim tersukses kedua di Piala Dunia U-20, hanya kalah dari Argentina (6 gelar).

Namun, Brasil justru absen pada dua edisi terakhir pada 2017 dan 2019 karena tidak lolos kualifikasi.

Terakhir kali Brasil tampil di Piala Dunia U-20 adalah pada edisi 2015 saat mereka menjadi runner-up.

Brasil lolos ke Piala Dunia U-20 2023 usai memenangi Copa America U-20 untuk ke-12 kalinya pada tahun ini.

Dari rekor pertemuan, Brasil dan Italia telah bertemu sebanyak empat kali, dua kemenangan milik wakil Amerika Selatan.

Sebelum laga Brasil versus Italia, Grup D terlebih dahulu akan memainkan laga Nigeria versus Republik Dominika.

Hari kedua Piala Dunia U-20 2023 juga akan menyajikan dua laga di Grup C yang dihuni Senegal, Jepang, Israel, dan Kolombia.

Laga pertama akan mempertemukan Israel dan Kolombia, kemudian dilanjutkan duel Senegal versus Jepang.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-20 2023 - Tim yang Pernah Dilibas Indonesia Ditekuk Slovakia dengan Skor Identik

JADWAL PIALA DUNIA U-20 2023


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X