SUPERBALL.ID - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah melakukan pengundian atau drawing grup untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Adapun pengundian grup tersebut dihelat di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (25/5/2023) siang WIB.
Sebanyak 43 tim peserta telah dibagi ke dalam 11 grup, di mana 10 grup berisi 4 tim dan 1 grup berisi 3 tim.
Berdasarkan hasil undian, Timnas U-23 Indonesia tergabung di Grup K bersama Turkmenistan dan Taiwan.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 - Menilik Peluang Timnas U-23 Indonesia Ukir Sejarah
Sementara itu, satu grup yang cukup mencuri perhatian publik Asia Tenggara adalah Grup H.
Pasalnya grup tersebut dihuni oleh tiga wakil dari Asia Tenggara yaitu Thailand, Malaysia, dan Filipina.
Selain ketiga tim tersebut, satu tim lain yang juga tergabung di Grup H adalah wakil Asia Selatan, Bangladesh.
Bagi Timnas U-23 Thailand dan Timnas U-23 Malaysia, ini adalah kali kedua mereka dipersatukan dalam satu grup di tahun ini.
Sebelumnya, Thailand dan Malaysia juga berada di grup yang sama pada ajang SEA Games 2023 di Kamboja beberapa waktu lalu.
Pada pertemuan kedua tim di SEA Games 2023, Thailand berhasil keluar sebagai pemenang di laga penyisihan Grup B.
Skuad besutan Issara Sritaro itu mampu mengatasi perlawanan Malaysia dan mengakhiri laga dengan skor 2-0.
Adapun sepasang gol untuk Thailand saat itu dicetak oleh Anan Yodsangwal (72') dan Yotsakon Burapha (83').
Thailand pada akhirnya melaju hingga babak final sebelum ditaklukkan oleh Indonesia dengan skor 2-5.
Di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Malaysia akan menghadapi ujian berat setelah kembali berjumpa dengan Thailand.
Berkaca dari pertemuan terakhir, tentu tidak mudah bagi tim asuhan Elangowan Elavarasan itu untuk menang atas Thailand.
Terlebih Thailand akan bermain di hadapan pendukungnya sendiri setelah ditunjuk sebagai salah satu tuan rumah.
Baca Juga: Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 - 3 Wakil ASEAN Saling Sikut di Grup H
Namun, media Malaysia cukup optimistis tim nasionalnya bisa melaju ke putaran final Piala Asia U-23 2024.
Salah satu media Malaysia, Berita Harian, menyebut skuad Harimau Muda memiliki peluang cerah untuk lolos.
"Timnas U-22 Malaysia terlihat berpeluang cerah melaju ke putaran final Piala Asia U-23 tahun depan," tulis Berita Harian.
"Itu setelah Harimau Muda diundi bersama Thailand, Bangladesh dan Filipina di Grup H untuk kualifikasi yang akan berlangsung di Thailand dari 6 hingga 12 September," tambahnya.
Malaysia akan membuka perjuangan di babak kualifikasi dengan melawan Bangladesh pada 6 September.
Setelah itu, mereka akan menghadapi Filipina (9 September) sebelum melawan tuan rumah Thailand (12 September) di laga terakhir.
Sebanyak 16 tim akan mengisi slot di putaran final termasuk Qatar yang otomatis lolos sebagai tuan rumah.
Artinya, 11 juara grup dan empat runner-up grup terbaik di babak kualifikasi akan merebut tiket ke putaran final.
Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung di Qatar mulai 15 April hingga 3 Mei 2024.
Turnamen ini sekaligus akan menjadi kualifikasi AFC untuk cabang olahraga sepak bola putra Olimpiade Paris 2024.
Empat tim teratas di Piala Asia U-23 2024 akan melaju ke ajang olahraga terbesar dunia tersebut.
Baca Juga: Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 - Indonesia Cuma Punya 2 Lawan, Auto Lolos?
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar