Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pratama Arhan Unjuk Gigi Jelang Lawan Lionel Messi, Bikin Asis Lemparan ke Dalam di Tokyo Verdy

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 7 Juni 2023 | 21:46 WIB
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan, sedang bersiap melakukan lemparan ke dalam ketika bertanding pada laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan, sedang bersiap melakukan lemparan ke dalam ketika bertanding pada laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.

SUPERBALL.ID - Pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan, unjuk gigi bersama Tokyo Verdy menjelang pertandingan FIFA Matchday Juni 2023.

Pratama Arhan menjadi salah satu dari 26 pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday edisi bulan ini.

Namun, Arhan belum bisa mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia yang dimulai sejak Senin (5/6/2023).

Alasannya tidak lain lantaran pemain berusia 21 tahun itu masih harus membela klubnya, Tokyo Verdy.

Baca Juga: Alasan Persija Jakarta Belum Lepas Pemain ke Timnas Indonesia, Tes Fisik dan Takut Cedera

Pengorbanan Arhan akhirnya tidak sia-sia setelah ia turut berkontribusi terhadap kemenangan timnya.

Ia menjadi starter kala Tokyo Verdy bersua Thespakusatsu Gunma dalam putaran kedua Piala Kaisar 2023.

Bermain di Stadion Ajinomoto Nishigaoka, Rabu (7/6/2023), Arhan sukses mengantarkan Tokyo Verdy menang tipis 2-1.

Bahkan ia mampu menciptakan satu asis melalui lemparan ke dalam yang menjadi ciri khasnya di penghujung laga.

Tokyo Verdy sejatinya tertinggal lebih dulu usai Thespakusatsu Gunma membuka skor pada menit ke-36.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : jfa.jp, Twitter.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X