Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Fans Malaysia Usai Harimau Malaya Tersingkir di Piala Asia U-17 2023 dan Jadi Tim Juru Kunci

By Ragil Darmawan - Senin, 19 Juni 2023 | 08:56 WIB
Timnas U-17 Malaysia (kuning) tersingkir dari ajang Piala Asia U-17 2023 usai ditaklukkan tuan rumah Thailand dengan skor 0-3, Minggu (18/6/2023).
FAM.ORG.MY
Timnas U-17 Malaysia (kuning) tersingkir dari ajang Piala Asia U-17 2023 usai ditaklukkan tuan rumah Thailand dengan skor 0-3, Minggu (18/6/2023).

Sebelum memulai turnamen tersebut, Malaysia memasang target finis empat besar dan lolos ke Piala Dunia U-17.

Namun sayangnya, tim besutan Osmera Omaro itu harus pulang kampung lebih cepat karena saat ini mereka berada di dasar klasemen Grup A tanpa mencetak satu gol pun.

Malaysia masih menyisakan satu pertandingan lagi di babak penyisihan grup yakni melawan Laos.

Laos juga merupakan tim yang telah dipastikan tersingkir bersama Malaysia di Grup A.

Mereka menempati peringkat tiga klasemen akibat kalah 1-2 dari Thailand dan tumbang 1-2 menghadapi Yaman.

Adapun duel antara Malaysia dan Laos dijadwalkan berlangsung di Stadion Thammasat, Rabu (21/6/2023).

Pertandingan tersebut tidak akan memengaruhi posisi Yaman dan Thailand di Grup A.

Pasalnya, Yaman dan Thailand yang sama-sama telah mengantongi 6 poin berhak melaju ke babak perempat final, laga terakhir mereka akan menentukan juara grup.

Meski demikian, pertarungan antara Malaysia dan Laos di laga terakhir penyisihan grup nanti pastinya akan menjadi ajang adu gengsi bagi kedua tim.

Menanggapi soal tersingkirnya Malaysia di Piala Asia U-17 2023 membuat sejumlah fans Harimau Malaya kecewa.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X