Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Thailand Puas Cuma Menang Tipis Lawan Hong Kong Usai Diimbangi Taiwan

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 21 Juni 2023 | 21:59 WIB
Aksi striker Timnas Thailand Teerasil Dangda saat menghadapi Hong Kong dalam pertandingan uji coba, Senin (19/6/2023).
BANGKOKPOST.COM
Aksi striker Timnas Thailand Teerasil Dangda saat menghadapi Hong Kong dalam pertandingan uji coba, Senin (19/6/2023).

"Kami senang dengan pertandingan ini karena target kami adalah tampil lebih baik dari pertandingan sebelumnya," kata Polking.

Lebih lanjut, Polking juga mengaku senang karena gawang timnya tidak kebobolan pada laga melawan Hong Kong.

Para pemain Thailand juga tidak membuat kesalahan seperti yang mereka lakukan di pertandingan sebelumnya.

“Kami juga tidak kebobolan satu gol pun. Kami berusaha sangat keras dalam menciptakan peluang," kata Polking, dikutip SuperBall.id dari Bangkok Post.

"Kami memiliki beberapa peluang tembakan tetapi kami harus menunggu hingga babak kedua untuk mendapatkan gol."

"Menjelang akhir pertandingan, Hong Kong menumpuk tekanan pada kami, tetapi kami saling membantu dan tidak membuat kesalahan seperti yang kami lakukan di pertandingan sebelumnya," tambahnya.

Baca Juga: Timnas Vietnam Pamer 22 Uji Coba Beruntun Tanpa Kalah, Fans Sendiri Malah Meledek

Thailand selanjutnya akan bermain di turnamen persahabatan bertajuk Piala Raja di Chiang Mai dari 4-12 September.

Turnamen ini menampilkan empat tim dari benua Asia yaitu Thailand selaku tuan rumah, Lebanon, India, dan Irak.

Irak menggantikan Uni Emirat Arab yang mengundurkan diri dari turnamen tahunan tersebut.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Bangkokpost.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X