SUPERBALL.ID - Timnas U-19 Wanita Indonesia mengalami perubahan lawan di semifinal setelah Vietnam dan Thailand menjadi juara grup Piala AFF U-19 Wanita 2023.
Sebagaimana diberitakan media ini kemarin petang, Vietnam menyusul Indonesia lolos ke fase knock-out setelah menang telak 6-0 atas Malaysia.
Hasil itu menjadikan tim junior Golden Star Warriors tersebut sebagai juara Grup B.
Pada malam harinya, Thailand menang tipis 1-0 atas Myanmar dan melaju ke semifinal sebagai juara Grup C.
Baca Juga: Libas Malaysia, Vietnam Cegah Timnas U-19 Wanita Indonesia Bertemu Tim Lemah di Semifinal Piala AFF
Myanmar menemani Thailand ke empat besar tersebut setelah menjadi tim peringkat kedua terbaik menyisihkan Kamboja dan Malaysia.
Berdasarkan regulasi drawing yang ditetapkan AFF sejak awal, juara Grup A akan bertemu tim peringkat kedua terbaik, yaitu Indonesia versus Myanmar.
Kemudian, juara Grup B bertemu juara Grup C, artinya Vietnam kontra Thailand.
Semua ofisial dan media tim peserta Piala AFF U-19 Wanita 2023 ini sudah mengetahui dengan sangat jelas aturan tentang siapa bertemu siapa di semifinal.
Media Vietnam, misalnya, berulang kali melaporkan timnasnya berpotensi kuat bertemu Thailand di semifinal sesuai regulasi ASEAN Football Federation (AFF), jauh sebelum duel terakhir grup digelar.
Akan tetapi, pada Senin (10/7/2023) malam AFF mengeluarkan aturan baru yang seolah-olah mengklarifikasi undian semifinal sebelumnya.
Aturan baru itu berdampak pada Garuda Pertiwi Nusantara yang harus bentrok dengan Thailand di semifinal.
Sebagaimana dikutip dari laman resminya, ASEANFootball.org, AFF menyatakan, "Di semifinal dua hari mendatang, Vietnam akan menghadapi Myanmar, sementara Indonesia bertemu Thailand."
Baca Juga: Menang Lagi, Timnas U-19 Wanita Indonesia Malah Disebut Takuti Vietnam di Semifinal Piala AFF
Media Thailand, SMMSport, ikut menyoroti perubahan itu.
"Perubahan terjadi setelah penyisihan grup selesai. Thailand, yang mengalahkan Myanmar menjadi juara Grup C, seharusnya menghadapi Vietnam di semifinal," tulisnya hari ini.
Dari empat semifinalis Piala AFF U-19 Wanita 2023 ini, Myanmar menjadi tim terlemah.
Bagaimana respons Pelatih Timnas U-19 Wanita Indonesia Rudy Eka Priyambada mengenai lawan di semifinal itu?
Apakah Indonesia dirugikan setelah tidak jadi bertemu Myanmar, tapi malah harus bentrok dengan salah satu favorit juara Thailand?
Rudy mengatakan tak khawatir menghadapi Thailand, tapi mengakui ada hal-hal yang harus dipertajam oleh timnya untuk menyongsong semifinal.
"Pada dasarnya kami siap melawan tim mana pun. Namun, kami juga harus mewaspadai permainan bola yang dimainkan oleh Thailand," ujar Rudy, sebagaimana dikutip dari laman PSSI.
"Kami harus bermain efektif, memperbanyak taktik," imbuhnya.
Rudy berharap bisa memberikan yang terbaik dan maksimal.
Dia memohon doa dan dukungan dari masyarakat pencinta sepak bola Tanah Air, khususnya wanita.
Baca Juga: Skenario Indonesia Ketemu Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
"Kami ingin memenangi kejuaraan ini," tegasnya.
Semifinal akan digelar tanggal 13 Juli 2023 di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang.
Vietnam kontra Myanmar akan tampil lebih dulu pukul 15.30 WIB.
Claudia Scheunemann dkk meladeni Thailand pukul 19.30 WIB.
Tim yang kalah dari dua semifinal itu akan memperebutkan peringkat ketiga pada 15 Juli 2023 pukul 15.30.
Sedangkan tim yang menang bertemu di final pada tanggal yang sama pukul 19.30 WIB.
Piala AFF U-19 ini baru dilaksanakan tiga kali.
Yang pertama di Bangkok, Thailand tahun 2014.
Pesertanya kala itu cuma lima, yakni Thailand, Vietnam, Myanmar, Singapura, dan Timor Leste.
Thailand menjadi juaranya dan Vietnam runner-up.
Edisi kedua di Palembang tahun 2022 diikuti sembilan tim.
Australia menjadi juaranya dan Vietnam kembali menjadi runner-up.
Beberapa pemain Timnas U-19 Wanita Indonesia saat ini juga tampil di edisi 2022 itu, seperti Claudia dan Sheva Imut.
Namun, tim yang saat itu juga diasuh Rudy Eka tersebut tersisih di fase grup setelah hanya mampu meraih 6 poin dari 4 laga.
Indonesia menang tipis 1-0 atas Singapura dan Kamboja, tapi kalah 1-2 dari Vietnam dan 0-3 dari Thailand.
Pada edisi tahun 2023 ini, tim junior Merah-Putih menyapu bersih tiga laga di Grup A serta menjadi tim paling produktif di antara 10 peserta dengan 16 gol dan kebobolan paling sedikit (1).
Selain itu, dua bintang timnas, Claudia dan Ayunda Anggraini, menjadi top score sementara dengan masing-masing 4 gol.
Keduanya disaingi pemain Vietnam Ngoc Minh Chuyen, yang juga mengoleksi 4 gol setelah mencetak hatrik saat melibas Malaysia kemarin malam.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar