Petaka bagi Indonesia bermula ketika kiper Garuda Pertiwi Nusantara, Fani, mendapat kartu merah pada menit ke-4.
Fani diganjar kartu merah setelah menghentikan Thawanrat dengan sebuah tekel sedikit di luar kotak penalti.
Pada menit ke-15, gol Thailand tidak terhindarkan setelah terus menekan berkat keunggulan jumlah pemain.
Indonesia sejatinya sempat menyamakan kedudukan lewat gol berkelas Claudia Scheunemann pada menit ke-24.
Sayangnya, Thailand tampil trengginas setelahnya hingga mampu mencetak enam gol tambahan.
Baca Juga: Kisah Dua Pilar Timnas U-19 Wanita Indonesia yang Kini Puncaki Daftar Top Skor Piala AFF
Usai pertandingan, pelatih Thailand Savin Chrasphetranan mengungkapkan kegembiraan atas hasil yang diraih timnya.
"Saya pikir ini adalah pertandingan yang sulit dan kami tidak memulai dengan baik," kata Savin, dikutip SuperBall.id dari Sports 442.
"Saya mencoba menyarankan para pemain untuk mengontrol permainan karena penonton Thailand yang datang untuk bersorak hari ini memberikan banyak tekanan pada tim kami."
"Saya tidak peduli dengan hasil pertandingan tapi fokus pada performa pemain, terutama berusaha mendominasi permainan dan memainkan gaya saya."
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | sports442.com |
Komentar