Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer - Declan Rice Sebut Sosok Penting di Balik Keputusannya Gabung Arsenal

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 15 Juli 2023 | 20:12 WIB
Declan Rice (tengah) resmi pindah ke Arsenal dari West Ham United (15/7/2023), The Gunners langsung jadi tim terboros Liga Inggris di bursa transfer musim panas 2023.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Declan Rice (tengah) resmi pindah ke Arsenal dari West Ham United (15/7/2023), The Gunners langsung jadi tim terboros Liga Inggris di bursa transfer musim panas 2023.

SUPERBALL.ID - Gelandang asal Inggris, Declan Rice, resmi meninggalkan West Ham untuk bergabung dengan Arsenal pada bursa transfer musim panas ini.

Arsenal mendatangkan Rice dengan kesepakatan senilai 105 juta pound atau sekitar Rp 2 triliun.

Dalam pengumuman di situs resmi klub, Arsenal mengatakan Rice menandatangani kontrak jangka panjang.

"Pemain internasional Inggris Declan Rice telah bergabung dengan kami dari West Ham United dengan kontrak jangka panjang."

"Declan akan mengenakan nomor punggung 41, dan semua orang di Arsenal menyambut Declan ke klub," bunyi pernyataan Arsenal.

Baca Juga: Bursa Transfer - Resmi Gabung AC Milan, Ini Dua Alasan Christian Pulisic Gagal Bersinar di Chelsea

Sementara itu, Rice mengaku senang bisa bergabung dengan Arsenal, yang selama berbulan-bulan telah dikaitkan dengannya.

"Pertama-tama saya hanya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua penggemar Arsenal atas dukungannya sejauh ini."

"Sangat luar biasa, ada banyak hal yang terjadi, banyak spekulasi selama berbulan-bulan."

"Tapi jelas sebagai pemain, Anda ingin menyelesaikan masalah secepat mungkin, jadi Anda puas."


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Arsenal.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X