SUPERBALL.ID - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengklaim klub kontestan liga memberi jaminan pemain dilepas ke Timnas U-23 Malaysia untuk Piala AFF U-23 2023.
Upaya FAM mendapat izin dari masing-masing klub untuk melepas pemain ke timnas U-23 berbuah hasil manis dan positif.
Sekjen FAM, Noor Azman Rahman, bahkan sampai mengeluarkan klaim bahwa klub kontestan Liga Super Malaysia sudah memberi jaminan.
Jaminan bahwa klub akan melepas para pemain ke timnas U-23 jika ada pemanggilan terhadap pemain mereka.
Hal ini tentu menjadi kabar positif bagi Timnas U-23 Malaysia dalam persiapan berlaga di Piala AFF U-23 2023 di Thailand.
Piala AFF U-23 2023 digelar di Rayong, Thailand, mulai 17 hingga 26 Agustus mendatang, Malaysia tergabung di Grup B bersama Indonesia dan Timor Leste.
FAM mengharapkan timnas U-23 menurunkan skuad terbaik demi target yang sudah ditetapkan, karena itu dibutuhkan para pemain terbaik juga.
Noor Azman Rahman pun mengklaim sudah ada jaminan dari klub domestik untuk melepas para pemainnya jika mendapat panggilan timnas.
Baca Juga: Malaysia Makin Ngebet Jauhi Timnas Indonesia, Kini Sasar 15 Besar Asia
"Insya Allh ada (jaminan)," ucap Noor Azman Rahman seperti dikutip SuperBall.id dari Harian Metro.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | harianmetro.com.my |
Komentar