Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-23 2023 Hanya Batu Loncatan, Target Utama Timnas U-23 Indonesia Tembus 2 Ajang Mentereng Ini

By M Hadi Fathoni - Senin, 14 Agustus 2023 | 16:10 WIB
Suasana keberangkatan timnas U-23 Indonesia dalam lawatannya menuju Piala AFF U-23 2023  di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, 14 Agustus 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Suasana keberangkatan timnas U-23 Indonesia dalam lawatannya menuju Piala AFF U-23 2023 di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, 14 Agustus 2023.

SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Indonesia mendapat arahan dari Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, sebelum berlaga di Piala AFF U-23 2023.

Seperti diketahui, Skuad Garuda Muda saat ini tengah menuju Thailand.

Mereka berangkat ke Thailand untuk mengikuti turnamen Piala Asia U-23 2023 yang berlangsung pada 17-26 Agustus mendatang.

Keberangkatan Shin Tae-yong dan anak asuhnya sudah dijadwalkan pada Senin (14/8/2023) pagi WIB.

Sebelum berangkat ke Thailand, Ramadhan Sananta dkk mendapat sedikit arahan dari Erick Thohir selaku Ketum PSSI.

Namun, arahan dari Erick tidak khusus membahas Piala AFF U-23 2023.

Pria berusia 53 tahun itu justru membahas ajang lain di luar Piala AFF yakni Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Sebelumnya, Erick mengucapkan kepada para pemain yang akan diberangkatkan ke Thailand.

Baca Juga: Tim yang Dilibas Indonesia Lima Gol Tanpa Ampun Siap Bikin Ledakan di Piala AFF U-23 2023

Ia menegaskan bahwa para pemain tersebut diberangkatkan ke Negeri Gajah Putih bukan untuk liburan, melainkan berjuang demi nama bangsa. 

Lalu, ia mengingatkan bahwa tantangan terberat Skuad Garuda Muda sebenarnya ada di bulan September nanti.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X