Pasalnya, pelatih asal Korea Selatan itu tak mendapat target apa-apa dari PSSI di ajang Piala AFF U-23 2023 ini.
Namun, Shin tetap tak ingin para pemainnya bersantai di Thailand.
Pelatih berusia 53 tahun tersebut memastikan para pemainnya untuk tetap tampil maksimal di ajang tersebut.
Sebab, mereka tugas mereka di Thailand bukanlah liburan, melainkan bertanding dengan nama bangsa.
"Meskipun pemain tidak komplit, mereka berangkat ke Thailand tidak untuk berlibur," kata Shin, dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.
Baca Juga: Belajar dari Kekalahan Lawan Timnas U-23 Indonesia, Vietnam Bawa Bek 184 cm ke Piala AFF U-23 2023
"Mereka saya pastikan akan bekerja keras untuk menjadi yang terbaik," lanjut Shin.
Terlebih lagi, Indonesia langsung berhadapan dengan sang rival abadi di babak penyisihan grup.
Timnas U-23 Indonesia yang masuk ke dalam Grup B bergabung dengan Malaysia dan Timor Leste.
Ramadhan Sananta dkk juga langsung berhadapan dengan Malaysia di laga perdana.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar