Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Lionel Messi Usai Masuk Daftar 3 Nominasi Terakhir Peraih Ballon d'Or 2023

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 18 Agustus 2023 | 21:21 WIB
Kapten timnas Argentina sekaligus penyerang Inter Miamil Lionel Messi, hadir dalam sesi wawancara terbuka, Kamis (7/8/2023) waktu setempat.
TWITTER.COM/ALBICELESTETALK
Kapten timnas Argentina sekaligus penyerang Inter Miamil Lionel Messi, hadir dalam sesi wawancara terbuka, Kamis (7/8/2023) waktu setempat.

SUPERBALL.ID - Megabintang asal Argentina, Lionel Messi, rupanya tidak pernah menganggap penghargaan Ballon d'Or sebagai sesuatu yang penting.

Pemenang Piala Dunia 2022 itu masuk dalam daftar tiga nominasi terakhir peraih Ballon d'Or 2023.

Ia bergabung bersama dua pemain Manchester City yakni Kevin De Bruyne dan Erling Haaland.

Keduanya berpotensi meraih Ballon d'Or pertama usai membawa The Citizens memenangi treble pada musim lalu.

Baca Juga: Efek Lionel Messi, Inter Miami Mendadak Diundang Ikuti Ajang Bergengsi

Sementara itu, Messi sejauh ini masih tercatat sebagai pemain dengan trofi Ballon d'Or terbanyak.

Pemain Inter Miami itu telah mengoleksi tujuh Ballon d'Or sepanjang kariernya sebagai pesepak bola.

Kini, pemain berusia 36 tahun itu sedang dalam perjalanan untuk memenangi Ballon d'Or kedelapannya.

Meski begitu, Messi mengaku tidak pernah menganggap Ballon d'Or sebagai sesuatu yang penting.

Hal ini disampaikan Messi kepada surat kabar Spanyol Marca dalam konferensi pers, Jumat (18/8/2023).

"Saya pikir saya telah mengatakannya berkali-kali selama karier saya," kata pemain berjuluk La Pulga itu.

"Ballon d'Or adalah penghargaan yang sangat penting dalam sepak bola."

“Atas pengakuannya, ini adalah salah satu penghargaan terbaik di dunia pada level individu."

"Tapi saya tidak pernah menganggap penting, dalam tanda kutip, penghargaan individu," tambahnya.

Menurut Messi, penghargaan kolektif jauh lebih penting dibandingkan dengan prestasi individu.

Baca Juga: Messi Selangkah Lagi Ikuti Jejak Ronaldo, Inter Miami Jadi Tim Berbeda Sejak Kedatangan La Pulga

"Yang paling penting adalah penghargaan kolektif," kata mantan pemain Barcelona dan Paris Saint-Germain itu.

“Saya cukup beruntung untuk memenangkan segalanya dalam karier saya, dan Piala Dunia adalah hal yang saya rindukan."

"Itulah mengapa sekarang, setelah Qatar, saya tidak terlalu memikirkan penghargaan itu,” lanjutnya.

Messi menambahkan, "Sekarang saya menikmati momen saya."

“Saya tidak memikirkan Ballon d'Or. Jika itu datang, baiklah, dan jika tidak, saya puas bahwa saya telah mencapai tujuan saya."

“Sekarang saya memiliki orang lain dengan klub ini."

"Kami datang ke sini untuk membantu klub memenangkan gelar dan pada level pribadi saya juga memikirkan hal itu."

“Saya datang dengan penuh antusiasme dan terus mendapatkan lebih banyak hasil dalam karier saya."

"Itu adalah kejutan bagi mereka yang tidak melihat kami setiap hari, tetapi kami telah mempersiapkannya."

"Kami telah berkembang pesat sejak kedatangan Tata Martino (pelatih Inter Miami).”

Messi akan meraih trofi pertamanya bersama Inter Miami jika mampu menekuk Nashville di final Piala Liga, Minggu (20/8/2023).

Baca Juga: Lionel Messi Dapat Peringatan Jelang Laga Semifinal Inter Miami di Piala Liga

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Marca.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X