Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Lebih Bagus, Pelatih Malaysia Akui Timnya Hanya Beruntung Bisa Menang atas Garuda Muda

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 19 Agustus 2023 | 10:10 WIB
Timnas U-23 Indonesia menelan kekalahan 1-2 melawan Malaysia dalam laga perdana Grup B Piala AFF U-23 2023, Jumat (18/8/2023) malam WIB.
PSSI
Timnas U-23 Indonesia menelan kekalahan 1-2 melawan Malaysia dalam laga perdana Grup B Piala AFF U-23 2023, Jumat (18/8/2023) malam WIB.

Lebih lanjut, eks asisten Kim Pan-gon tersebut mengatakan bahwa timnya hanya beruntung bisa mengatasi Garuda Muda.

Keberuntungan itu datang saat pertandingan memasuki babak kedua.

Mereka mendapatkan penalti usai wasit menganggap Fergus Tierney dilanggar oleh Kadek Arel pada menit ke-52.

Setelah itu, laga mulai berbalik dikuasai oleh Harimau Malaya muda.

Baca Juga: Malaysia Rasakan Sontekan Trivela Ramadhan Sananta, Timnas U-23 Indonesia Unggul 1-0

Elangowan pun mengatakan bahwa ada kalanya pertandingan sepak bola itu mengandalkan keberuntungan.

Dan keberuntungan kini sedang berpihak kepada mereka.

"Namun, kami beruntung ketika laga memasuki babak kedua."

"Kami memiliki dua kesempatan untuk mencetak gol."

"Saya rasa ini merupakan semangat juang yang ditunjukkan oleh pemain."

"Jadi semua pemain memberikan yang terbaik bersama-sama."

"Kadang sepak bola memang membutuhkan faktor keberuntungan," tukasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X