Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Semifinal Piala AFF U-23 2023, Thailand Menanti Timnas U-23 Indonesia

By Eko Isdiyanto - Senin, 21 Agustus 2023 | 21:59 WIB
Timnas U-23 Thailand nantikan kehadiran Timnas U-23 Indonesia di semifinal Piala AFF U-23 2023.
THANHNIEN.VN/AFC
Timnas U-23 Thailand nantikan kehadiran Timnas U-23 Indonesia di semifinal Piala AFF U-23 2023.

SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Indonesia dinantikan kehadirannya di semifinal Piala AFF U-23 2023 oleh Thailand usai membekuk Kamboja, Senin (21/8/2023).

Thailand memastikan sebagai juara Grup A Piala AFF U-23 2023 usai mengalahkan Kamboja di laga terakhir penyisihan grup.

Dua gol bunuh diri menjadi petaka Kamboja saat mengkudeta Thailand dari posisi puncak klasemen Grup A.

Raihan 9 poin membawa Thailand ke semifinal tanpa harus menanti hasil pertandingan di grup lain seperti Timnas U-23 Indonesia.

Skuad asuhan Shin Tae-yong tentu sangat terbantu lewat kekalahan Kamboja dari Thailand.

Hasil ini membuat asa Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal cukup besar.

Ramadhan Sananta dkk hanya perlu menunggu hasil pertandingan Vietnam melawan Filipina di Grup C.

Jika Filipina gagal mengalahkan Vietnam, Timnas U-23 Indonesia dipastikan melaju ke semifinal dengan status runner-up terbaik.

Ramadhan Sananta pun sudah janjikan performa lebih baik untuk laga melawan Thailand mendatang.

Terlepas dari mentalnya yang sudah terpengaruh setelah beberapa kali gagal mengonversi peluang emas menjadi gol di laga melawan Timor Leste.

"Kita telah bekerja keras pada laga ini," ucap Ramadhan Sananta dikutip dari laman resmi PSSI.

"Saya dan rekan-rekan yang lain banyak mendapat peluang, namun hanya dapat mencetak satu gol."

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Timor Leste Butuh 2 Bulan Persiapkan Laga Melawan Indonesia

"Tapi inilah sepak bola."

"Kita harus evaluasi kekurangan yang ada dan di laga selanjutnya dapat bermain lebih baik lagi." imbuhnya.

Menyusul kekalahan yang dialami Kamboja dari Thailand di laga terakhir babak penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2023.

Skuad Gajah Perang Muda memastikan diri melaju ke semifinal turnamen, dengan calon lawan berstatus runner-up terbaik.

Status runner-up terbaik masih belum bisa dipastikan untuk Timnas U-23 Indonesia mengingat Filipina masih memiliki kesempatan yang sama.

Jika Filipina kalah dari Vietnam, skuad asuhan Shin Tae-yong bakal menjadi lawan Thailand di babak semifinal mendatang.

Mengingat Timor Leste dirasa mustahil bisa mengalahkan Malaysia dengan skor akhir 3-2, skenario di atas lebih realitsis terjadi.

Baca Juga: Fergus Tierney Diserang Netizen Indonesia, Media Malaysia: Ada yang Mengancam Nyawanya!

Berikut jadwal semifinal Piala AFF U-23 2023.

Kamis, 24 Agustus 2023

Semifinal 1, Stadion Provinsi Rayong

Juara Grup B Vs Juara Grup C

Semifinal 2, Stadion Provinsi Rayong

Thailand U-23 Vs Runner-up terbaik

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X