SUPERBALL.ID - Pakar sepak bola asal Inggris, Steve Darby, mengaku menantikan kiprah Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pada Piala Dunia 2026, Asia memiliki 8,5 kursi di putaran final seiring dengan bertambahnya jumlah peserta menjadi 48 tim.
Dari 8,5 tempat, 5-6 slot kemungkinan besar masih akan menjadi milik tim-tim raksasa Asia langganan Piala Dunia.
Di antaranya Jepang, Korea Selatan, Australia, Iran, Arab Saudi atau Qatar selaku tuan rumah Piala Dunia 2022.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Pelatih Vietnam Kumpulkan Daftar Pemain dengan Jumlah yang Luar Biasa
Selanjutnya, 2,5 slot tersisa akan diperebutkan oleh tim-tim kelas dua di Asia termasuk juga wakil Asia Tenggara.
Menurut pakar sepak bola asal Inggris, Steve Darby, Vietnam menjadi salah satu tim yang memiliki peluang lolos.
Namun, ia menilai skuad besutan Philippe Troussier itu masih harus bersaing ketat dengan tim-tim kuat lainnya.
"Fakta bahwa jumlah tim yang berpartisipasi di putaran final Piala Dunia bertambah dari 32 menjadi 48 tim menciptakan lebih banyak peluang bagi Vietnam."
"Poin kuncinya di sini adalah bahwa sepak bola Vietnam telah mempersiapkan peluang ini sekitar 4-5 tahun."
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Thanhnien.vn |
Komentar