Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ranking FIFA Terbaru - Timnas Indonesia Naik Tiga Tangga meski Hanya Memainkan Satu Pertandingan di FIFA Matchday

By Ragil Darmawan - Kamis, 21 September 2023 | 18:13 WIB
Selebrasi para pemain timnas Indonesia setelah Egy Maulana Vikri mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9/2023).
Dok. PSSI
Selebrasi para pemain timnas Indonesia setelah Egy Maulana Vikri mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9/2023).

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia mengalami lonjakan peringkat dalam daftar ranking FIFA terbaru yang dirilis pada Kamis (21/9/2023).

Sebelumnya, Skuad Garuda berada di peringkat ke-150 dunia menurut daftar ranking FIFA per tanggal 20 Juli 2023.

Kini, Timnas Indonesia menempati posisi ke-147 atau naik tiga peringkat dengan torehan poin 1052.87.

Pencapaian tersebut tak lepas dari hasil pertandingan FIFA Matchday yang dijalani Timnas Indonesia pada September 2023.

Di FIFA Matchday September, Timnas Indonesia bertanding menghadapi Turkmenistan yang saat itu berada di posisi ke-138.

Duel kedua tim berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (8/9/2023).

Bertanding di depan para pendukungnya sendiri, tim besutan Shin Tae-yong mampu memetik kemenangan dengan skor 2-0.

Adapun dua gol Timnas Indonesia di laga tersebut masing-masing dicetak oleh Dendy Sulistyawan dan Egy Maulana Vikri.

Meski hanya memainkan satu pertandingan di FIFA Matchday, Timnas Indonesia berhasil naik tiga peringkat dengan tambahan 5.41 poin.

Timnas Indonesia berpeluang menambah pundi-pundi poin di ranking FIFA saat berhadapan dengan Brunei di ajang Kualifikasi Putaran Pertama Piala Dunia 2026.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : FIFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X