Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ranking FIFA Terbaru - Timnas Indonesia Naik Tiga Tangga meski Hanya Memainkan Satu Pertandingan di FIFA Matchday

By Ragil Darmawan - Kamis, 21 September 2023 | 18:13 WIB
Selebrasi para pemain timnas Indonesia setelah Egy Maulana Vikri mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9/2023).
Dok. PSSI
Selebrasi para pemain timnas Indonesia setelah Egy Maulana Vikri mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9/2023).

Kedua tim bakal bertanding dua kali yakni pada 12 dan 17 Oktober 2023.

Secara peringkat FIFA, Brunei berada jauh di bawah Timnas Indonesia yakni menempati posisi ke-191.

Namun, peluang Timnas Indonesia untuk menambah poin atas Brunei bisa saja batal.

Baru-baru ini Brunei terancam terkena sanksi FIFA akibat masalah dokumen.

Baca Juga: Brunei Terancam Dibekukan FIFA, Timnas Indonesia Auto Lolos ke Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026?

Selain Timnas Indonesia, sejumlah negara ASEAN lainnya seperti Filipina, Thailand, dan Malaysia juga mengalami peningkatan dalam ranking FIFA.

Filipina yang sebelumnya berada di posisi ke-135, kini menempati peringkat 132 dunia.

Kenaikan tiga peringkat yang diraih Filipina berkat hasil imbang 1-1 melawan Taiwan dan kemenangan 2-1 atas Afghanistan.

Thailand mengalami peningkatan meski hanya satu tangga, dari posisi 113 ke 112.

Di FIFA Matchday September, Thailand tampil dalam turnamen Piala Raja 2023.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : FIFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X