Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kalah Beruntung dari Timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022, Ejekan Fans untuk Pelatih Vietnam: Dasar Bapuk!

By M Hadi Fathoni - Senin, 25 September 2023 | 17:30 WIB
Pelatih Timnas U-24 Vietnam, Hoang Anh Tuan, mendapat cibiran dari penggemarnya sendiri usai timnya tersingkir di Asian Games 2022.
VFF/DANVIET.VN
Pelatih Timnas U-24 Vietnam, Hoang Anh Tuan, mendapat cibiran dari penggemarnya sendiri usai timnya tersingkir di Asian Games 2022.

Andai ingin lolos secara langsung, Vietnam harus memenangi laga kontra Arab Saudi atau paling tidak meraih hasil seri.

Sayang, nasib berkata lain untuk Khuat Van Khang dan kawan-kawan.

Kekalahan kembali mereka telan kala berhadapan dengan tim asal Asia Tengah lainnya.

Mereka dilibas dengan skor 1-3 oleh Arab Saudi di laga yang berlangsung pada Minggu (24/9/2023) malam WIB.

Kekalahan itu membuat Khuat Van Khang dkk tak lolos ke babak 16 besar.

Mereka kalah bersaing dengan tim-tim seperti Timnas U-24 Indonesia, Qatar, Thailand, bahkan Myanmar sebagai peringkat ketiga terbaik di ajang ini.

Baca Juga: Asian Games 2022 - Usai Bantai Vietnam, Pelatih Arab Saudi: Kami Main Jelek Lho!

Vietnam menempati peringkat paling akhir di klasemen peringkat ketiga terbaik di Asian Games 2022.

Setelah dipastikan gagal lolos dari grup, para suporter Golden Star Warriors muda tak senang.

Rasa tak senang para suporter itu langsung mereka arahkan kepada sosok sang pelatih yakni Hoang Anh Tuan.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : VN Express

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X