Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Seluruh Timnas Tersingkir di 16 Besar Asian Games 2022, Indonesia Ungguli 5 Tim

By Taufik Batubara - Kamis, 28 September 2023 | 22:11 WIB
Pemain Uzbekistan Sherzod Esanov (atas) bertarung dengan pemain Timnas U-24 Indonesia dalam babak 16 besar Asian Games 2022 di China, Kamis (28/9/2023).
NOCINDONESIA.ID
Pemain Uzbekistan Sherzod Esanov (atas) bertarung dengan pemain Timnas U-24 Indonesia dalam babak 16 besar Asian Games 2022 di China, Kamis (28/9/2023).

SUPERBALL.ID - Berakhir sudah babak 16 besar cabang sepak bola pria Asian Games 2022.

Fase itu ditandai dengan pesta gol Jepang, yang menang 7-0 atas Myanmar di Hangzhou, China, Kamis (28/9/2023) malam.

Tim-tim dari Asia Timur kembali mendominasi perempat final Asian Games kali ini, yakni 5 dari 8 peserta.

Kelima tim itu adalah China, Korea Selatan, Hong Kong, Jepang, dan Korea Utara.

Sisanya dari Asia Barat (Iran, Arab Saudi) dan Asia Tengah (Uzbekistan).

Baca Juga: Wakil ASEAN Ludes, Ini Daftar Tim yang Lolos dan Jadwal Perempat Final Asian Games 2022

Sejak dilakukan pembatasan usia mulai Asian Games 2002, final selalu dikuasai tim dari Asia Timur dan Asia Barat.

Dalam dua edisi terakhir, finalisnya malah sesama tim Asia Timur, yang dijuarai Korea Selatan.

Pada final Asian Games edisi ke-19 ini, hal serupa berpeluang besar terjadi lagi.

Korea Selatan versus Jepang digadang-gadang akan kembali bertarung di partai puncak seperti pada Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang.

Indonesia Peringkat Ketiga

Dalam klasemen 8 tim tereliminasi di babak 16 besar Asian Games 2022, India menempati posisi terbaik di urutan pertama.

Tim Asia Selatan itu mengoleksi 4 poin dengan selisih gol -5.

Di penyisihan Grup A, India menang 1, imbang 1, dan kalah 1.

Di babak 16 besar, tim yang 2 kali juara Asian Games tahun 1951 dan 1962 itu kalah 0-2 dari Arab Saudi.

Myanmar menduduki peringkat kedua dengan 4 poin dan selisih gol -10.

Tim Asia Tenggara ini menang 1, imbang 1, dan kalah 1 di fase grup.

Baca Juga: Detik-detik Gol Ramadhan Sananta Danulir saat Indra Sjafri Terlanjur Sujud Syukur, Lalu Aksi Konyol Hugo Samir

Timnas U-24 Indonesia menempati peringkat ketiga dengan 3 poin dan selisih gol -2.

Dari fase grup hingga 16 besar, Skuad Garuda menang 1 dan kalah 3 kali.

Hanya 2 gol yang berhasil diciptakan pasukan Indra Sjafri itu dengan kebobolan 4 kali.

Pada babak 16 besar, Kamis (28/9/2023) sore, Indonesia menyerah 0-2 dari Uzbekistan melalui perpanjangan waktu.

Di bawah Indonesia berturut-turut ada Kirgistan, Bahrain, Thailand, Palestina, dan Qatar.

Jadi, Rizky Ridho dkk secara overall tak mengecewakan.

Sedangkan Vietnam tidak masuk klasemen 16 besar karena sudah tersingkir di fase grup.

Namun, Vietnam berada di urutan pertama klasemen 5 tim yang tereliminasi di penyisihan grup.

Poin dan selisih gol Vietnam sama dengan Taiwan, yang berada di urutan kedua, yaitu 3 dan -4.

Akan tetapi, Vietnam lebih banyak mencetak gol dengan perbandingan 5:2.

Kuwait, Bangladesh, dan Mongolia berturut-turut berada di posisi ketiga hingga kelima di bawah Vietnam dan Taiwan.

KLASEMEN TIM TERSINGKIR DI BABAK 16 BESAR ASIAN GAMES 2022

1. India            -5   4
2. Myanmar  -10   4
3. Indonesia   -2   3
4. Kirgistan    -4   3

5. Bahrain       -5   2
6. Thailand     -6   2
7. Palestina     -2   1
8. Qatar          -3   1

Keterangan: Dua angka di masing-masing tim adalah selisih gol dan poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X