Sebelumnya, beberapa nama pemain tenar dikaitkan dengan JDT, yang baru saja meraih gelar Liga Super Malaysia ke-10.
Di antaranya mantan striker Manchester United Radamel Falcao dan pemenang Piala Dunia 2022 asal Argentina Papu Gomez.
Namun, semua itu hanya sekadar rumor atau salah satu strategi pemasaran klub asal Johor Bahru tersebut.
Skuad asuhan Esteban Solari itu meraih gelar Liga Super Malaysia ke-10 setelah mengalahkan PDRM 4-0 di Stadion Sultan Ibrahim, Rabu (27/9/2023).
Keberhasilan tersebut membuat JDT terus memperpanjang rekor sebagai tim peraih gelar Liga Super Malaysia terbanyak.
JDT sekaligus menorehkan sejarah dengan menjadi juara secara berturut-turut selama satu dekade sejak 2014.
Tak hanya itu, JDT juga mencetak rekor sebagai tim dengan gol Liga Super Malaysia terbanyak dalam semusim.
Sepanjang musim ini, JDT telah mengoleksi 86 gol di liga dan mencatatkan total 122 gol di semua kompetisi.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Nst.com.my, Transfermarkt.com |
Komentar