Sementara itu, anggapan Carragher bahwa Man United mengalami kemunduran dibantah oleh Erik ten Hag.
“Saya katakan dalam penguasaan bola kami harus tampil lebih baik,” kata pelatih asal Belanda itu.
“Tetapi ada beberapa alasan yang tidak saya sampaikan, namun saya rasa semua orang sudah mengetahui alasannya."
“Tapi ada juga faktanya, jadi saya tidak setuju. Kami jauh lebih baik."
"Dalam penguasaan bola yang tinggi, kami berada di puncak Liga Inggris. Di lini tengah, kami berada di puncak."
“Tekanan kami selalu sangat bagus, jadi apa yang dia katakan tidak benar,” lanjutnya.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | optus.com.au |
Komentar