Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ciptakan Sejarah di Piala Liga Inggris, Jadi Modal Bagus Elkan Baggott Sebelum Gabung Timnas Indonesia

By M Hadi Fathoni - Kamis, 2 November 2023 | 15:29 WIB
Elkan Baggott saat membela tim senior Ipswich Town.
INSTAGRAM/@IPSWICHTOWN
Elkan Baggott saat membela tim senior Ipswich Town.

Angka-angka untuk tim besutan Marco Viera diciptakan oleh Harry Wilson pada menit ke(9'), Rodrigo Muniz (50'), dan Tom Cairney (77').

Menariknya, satu-satunya gol milik Ipswich diciptakan oleh Elkan Baggott.

Padahal Elkan baru dipercaya tampil pada laga ini di menit ke-60.

Namun, ia berhasil memberikan satu angka untuk timnya setelah memanfaatkan umpan manis dari Jack Taylor pada menit ke-79.

Berawal dari sepak pojok Taylor, Elkan yang berdiri tanpa pengawalan dengan mudah menanduk bola tersebut dan membobol gawang Marek Rodak.

Sayang, gol bek Timnas Indonesia itu belum mampu menyelamatkan timnya dari kekalahan.

Baca Juga: Cedera Elkan Baggott Buat Rugi, Pelatih Ipswich Town Tetap Tak Mau Salahkan Timnas Indonesia

Walhasil, The Tractor Boys pun tersingkir dari turnamen ketiga di kompetisi sepak bola Inggris tersebut.

Meski begitu, bek berpostur 194 cm itu berhasil menciptakan sejarah baru lagi di sepak bola Britania Raya.

Elkan menjadi pemain Indonesia pertama yang berhasil menciptakan gol di ajang Piala Liga Inggris tersebut.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X