Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia U-17 - Panama Vs Maroko Penuh Histeria Suporter Indonesia

By Eko Isdiyanto - Jumat, 10 November 2023 | 17:01 WIB
Saifdine Chlaghmo (kanan) sedang menyundul bola dalam laga pertama Piala Dunia U-17 2023 antara timnas U-17 Panama versus timnas U-17 Maroko di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/11/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Saifdine Chlaghmo (kanan) sedang menyundul bola dalam laga pertama Piala Dunia U-17 2023 antara timnas U-17 Panama versus timnas U-17 Maroko di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/11/2023).

SUPERBALL. ID - Antusiasme masyarakat Surabaya sangat terlihat di laga pembuka Piala Dunia U-17 2023, Jumat (10/11/2023).

Duel Panama melawan Maroko menjadi pertanda dimulainya salah satu turnamen bergengsi dunia.

Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, sudah dipadati suporter Timnas U-17 Indonesia selaku tuan rumah.

Meski begitu, laga pembuka Panama melawan Maroko sudah penuh dengan penonton yang memadati stadion.

Seolah tak peduli dengan siapa yang bermain, sorak sorai penonton silih berganti menggema di laga itu.

Baca Juga: Bukan Timnas U-17 Indonesia, Berikut 6 Tim yang Difavoritkan Juara Piala Dunia U-17 2023

Baik ketika Panama melancarkan serangan atau Maroko yang melakukan hal serupa.

Cholin, salah satu suporter Timnas U-17 Indonesia yang ditemui reporter BolaSport.com langsung di Stadion GBT mengaku sangat antusias.

Bahkan terhadap pertandingan Panama melawan Maroko, warga asal Gresik ini ternyata memiliki alasan kuat datang lebih awal ke stadion.

Tak hanya untuk menyaksikan laga pembuka tetapi juga opening ceremony Piala Dunia U-17 2023.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X