Sedangkan Malaysia ada di urutan ke-137 dunia dan Taiwan di posisi ke-152.
Meski posisi Malaysia terpaut cukup jauh dari Kirgistan, Kim Pan-gon tampaknya sangat percaya diri bisa meraih poin penuh.
Menurut Kim Pan-gon, duel kontra Kirgistan adalah kunci keberhasilan di ajang ini.
Apalagi Malaysia akan menjalani pertandingan pertama melawan Kirgistan di kandang sendiri, Kamis (16/11/2023).
Kim Pan-gon pun berharap kemenangan di laga perdana akan memacu anak asuhnya untuk tampil lebih percaya diri di pertandingan berikutnya.
"Ini tantangan besar bagi kami karena dulu Malaysia selalu terhenti setelah putaran pertama," ujar Kim Pan-gon sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Nst.com.my.
"Kami punya enam pertandingan tapi jika kami mendapat 12 poin, maka itu cukup bagus."
"Jika kami mendapat 13 poin, maka itu hasil yang indah."
"Ini (pertandingan melawan Kirgistan) sangat, sangat, sangat penting, dan Anda bisa menyebutnya sebagai 'permainan'," jelasnya.
Untuk bisa mencapai target tersebut, Kim Pan-gon pun berharap dukungan dari para penggemar.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Nst.com.my |
Komentar