SUPERBALL.ID - Pengalaman unik Timnas U-17 Brasil ketika berada di Solo, nuansa Kota Liwet diklaim membuat skuad muda Negeri Samba merasa nyaman.
Cerita ini dibagikan Jacksen F Tiago, Direktur Akademi Persis Solo yang sempat menyambangi Timnas U-17 Brasil pada babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.
Tepat setelah Timnas U-17 Brasil memastikan lolos ke perempat final Piala Dunia U-17 2023 usai mengalahkan Ekuador 3-1 pada Senin (20/11/2023).
Tak hanya dari segi fasilitas yang membuat skuad muda Brasil ini terkesima dengan Solo, tetapi juga nuansa Kota Batik yang memberi kenyamanan.
Jacksen F Tiago menceritakan bagaimana para pemain muda skuad Samba menikmati suasana Masjid Zayed yang terletak di Kecamatan Jebres.
Baca Juga: 10 Jebolan Generasi Emas Inggris di Piala Dunia U-17 2017 yang Masih Bertahan di Kompetisi Tertinggi
Secara kebetulan skuad Timnas U-17 Brasil menginap di Hotel Swiss Belhotel yang letaknya tak jauh dari Masjid Zayed.
Para pemain pun diklaim merasa lebih nyaman berada di Kota Solo ketimbang saat masih berada di Jakarta.
"Mereka kebetulan di Hotel Swiss Belhotel, ada wisata masjid di belakang itu, mereka terkesan sekali," ucap Jacksen F Tiago.
"Sampai katanya mereka mau foto sama saya di depan (masijd Zayed), terlihat indahnya masjid. Mereka lebih betah di Solo daripada Jakarta,' imbuhnya.
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar