Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pengakuan Bek Dewa United Idolakan Harry Maguire: Dia Inspirasi Saya!

By Eko Isdiyanto - Jumat, 24 November 2023 | 15:02 WIB
Suasana pertandingan antara Madura United vs Dewa United pada laga pekan ke-16 Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Minggu (22/10/2023).
INSTAGRAM/@DEWAUNITEDFC
Suasana pertandingan antara Madura United vs Dewa United pada laga pekan ke-16 Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Minggu (22/10/2023).

Baca Juga: Modal Pemain Liga 1, Filipina Kelewat Pede Bakal Belasah Timnas Indonesia

Eldstal mengaku terkesan dengan mentalitas yang ditampilkan Harry Maguire meski selalu mendapat kritikan dari suporter.

Maguire tak mudah terpancing emosinya dan tetap tenang hingga kembali mendapatkan tempatnya sebagai pemain utama Man United musim ini.

"Jika saya melihat Harry Maguire sebagai contoh," ucap Junior Eldstal.

"Saya melihat di media sosial bahwa dia terkena pukulan tetapi dia masih bermain untuk Manchester United dan Inggris.

Baca Juga: Raih Dua Kemenangan Berturut-turut, Thomas Doll: Persija Kembali!

"Kalau baca (kritik), susah banget (hadapi kritik). Jadi saya mendukung mentalitas seperti itu dan ingin belajar darinya." imbuhnya.

Pemanggila Junior Eldstal oleh Kim Pan-gon sempat diragukan oleh publik Malaysia, hingga akhirnya sang pemain mampu membuktikan kualitasnya.

Selama Timnas Malaysia ditukangi Kim Pan-gon, Eldstal sudah empat kali dipanggil memperkuat skuad Harimau Malaya di tahun ini.

Junior Eldstal sebelumnya mengalami cedera, kondisi yang membuat kariernya di Liga 1 2023 sempat tertahan hingga akhirnya comeback fantastis.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id, makanbola.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X