Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia 2023 - Cedera Kiper Timnas Jepang Lebih Mengerikan dari Ernando Ari

By Eko Isdiyanto - Kamis, 14 Desember 2023 | 15:26 WIB
Para pemain Timnas Jepang.
MAKANBOLA.COM
Para pemain Timnas Jepang.

SUPERBALL.ID - Timnas Jepang ternyata mengalami nasib yang sama seperti Timnas Indonesia di mana salah satu kiper andalan mengalami cedera jelang Piala Asia 2023.

Ernando Ari baru saja mengalmi kejadian tak mengenakan saat bermain untuk Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2023, Rabu (13/12/2023).

Menjamu Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, kiper andalan Timnas Indonesia ini mengalami cedera saat pertandingan memasuki menit ke-73.

Ernando Ari bahkan sampai tak sanggup menahan air matanya saat berjalan tertatih keluar lapangan, sebelum akhirnya diganti Andhika Ramadhani.

"Ernando engkelnya sakit ya mas," ucap Uston Nawawi seperti dikutip Superball.id dari BolaSport.com.

Baca Juga: Malaysia Siap Hadirkan Sentuhan Amerika Latin di Piala Asia 2023 Lewat Pemain Naturalisasi Barunya

"Tidak bisa meneruskan pertandingan. Dan harus kita ganti dengan Andhika." imbuhnya.

Belum diketahui seberapa parah cedera yang dialami Ernando, di saat agenda Timnas Indonesia sudah sangat dekat.

Ernando seharusnya tergabung dalam 30 pemain yang dibawa Shin Tae-yong menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki pada 20 Desember mendatang.

Sebagai persiapan menghadapi Piala Asia 2023, namun siapa sangka Ernando bakal mengalami kejadian sial dengan cedera yang membekapnya.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X