Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Reaksi Netizen Tanah Air soal Naturalisasi 3 Pemain Asal Belanda Lagi

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 16 Desember 2023 | 14:40 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Ruang Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Rabu (13/12/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Ruang Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Rabu (13/12/2023).

Baca Juga: Erick Thohir Diklaim Punya Ambisi Pribadi terhadap Timnas Vietnam

Thom Haye, Kevin Diks dan Maarten Paes menjadi tiga nama yang kemungkinan besar bakal diproses naturalisasi oleh PSSI.

Ketiga pemain ini juga berasal dari negara yang sama yakni Belanda.

Menyikapi rencana itu, netizen Tanah Air pun turut merespons dan menariknya mereka terbagi menjadi dua kubu yang saling berlawanan.

Seperti biasanya, pro dan kontra selalu menghiasi perihal naturalisasi ini dan begitulah yang kembali terjadi saat ini.

Berikut beberapa respons beragam netizen soal rencana naturalisasi terhadap tiga pemain lain yang berasal dari Belanda.

@rahmadaan_: "Kualitas lokal kita gk kalah jauh lebih baik, kenapa pakai naturalisasi,"

@andriansyah: "Sepertinya Kevin Diks tidak yaa soalnya pak Erick menepis pas ditanya,"

@smochamadfajar: "Apa2an naturalisasi, masih ada kok lokal indonesia yang bagus mainnya,"

@cemara.kuning: "Sekalian pak ketumnya dinaturalisasi karena maunya jalur instan mulu,"

@footballtalentnesia: "De professor Thom Haye,"

@peekabiiq: "Gila beneran diborong semua,"

@wondo_djo: "Bukan tak percaya lokal ini , tapi persaingan semakin tinggi, ada banyak yg harus menaikkan level dan mimpi mereka bukan sekadar ASEAN,"

@pungkastaftazani: "Gas terus pak Erick,"


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X