Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Dapat Penalti di Menit Akhir, Kepemimpinan Wasit Jepang Sisakan Kekecewaan Mendalam untuk Pemain PSS

By M Hadi Fathoni - Minggu, 17 Desember 2023 | 11:35 WIB
Wasit Asal Jepang Futoshi Nakamura memberi teguran kepada pemain PSS Sleman Jonathan Ezequiel Bustos di pertandingan Persija Jakarta vs PSS Sleman di Stadion Patriot Chandrabhaga, Sabtu (16/12/2023)
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Wasit Asal Jepang Futoshi Nakamura memberi teguran kepada pemain PSS Sleman Jonathan Ezequiel Bustos di pertandingan Persija Jakarta vs PSS Sleman di Stadion Patriot Chandrabhaga, Sabtu (16/12/2023)

SUPERBALL.ID - Penggawa PSS Sleman, Esteban Vizcarra, berbicara mengenai kepemimpinan wasit asal Jepang, yakni Futoshi Nakamura, yang memimpin laga kontra Persija Jakarta.

Sebelumnya, wasit asal Negeri Mata Hari terbit itu sudah menjalani debut di Liga 1 2023-2024 pada pekan ke-22 lalu.

Pada saat itu, ia memimpin jalannya pertandingan antara Persib Bandung melawan Persik Kediri.

Laga yang dipimpin Nakamura itu akhirnya dimenangkan oleh Persik dengan skor 2-0.

Setelah laga berakhir, Nakamura juga mendapat pujian dari kedua pelatih.

Tugasnya dilapangan begitu diapresiasi oleh kubu Maung Bandung dan Macan Putih.

Hingga pada akhirnya ia mengemban tugas ladi di kompetisi tertinggi Indonesia.

Kali ini, tugasnya adalah mengawal laga pekan ke-23 antara Persija Jakarta melawan PSS Sleman.

Duel tersebut berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Sabtu (16/12/2023) malam WIB.

Baca Juga: Target Persija Tutup Tahun dengan Kemenangan Tercapai, Thomas Doll Semringah

Wasit berusia 45 tahun tersebut memimpin duel yang sangat-sangat sengit.

Pasalnya baik Macan Kemayoran dan Super Elja tak mampu mencetak satu gol pun di babak pertama.

Bahkan gol pada laga itu hadir tepat sebelum pertandingan berakhir.

Nakamura memberikan hadiah penalti kepada sang tuan rumah usai Marko Simic dijatuhkan di kotak terlarang pada menit ke-90+2.

Ondrej Kudela yang menjadi eksekutor tak mau menyia-nyiakan kesempatan dan membawa kemenangan untuk timnya pada menit ke-90+4.

Pada akhirnya, tim Ibu Kota sukses meraih kemenangan dengan skor 1-0 pada laga tersebut.

Seusai laga, nyatanya laga kedua Nakamura di Indonesia tak berjalan lancar.

Sebab dirinya mendapat kritik keras dari salah satu anak asuh Risto Vidakovic, yakni Esteban Vizcarra.

Dalam konferensi pers usai laga, Vizcarra mengatakan bahwa ia dan rekan-rekannya kecewa dengan kepemimpinan wasit asal Jepang.

Baca Juga: Ternyata Sudah Dinanti, Satu Pelatih Liga 1 Isyaratkan Hijrah ke Malaysia

Hal itu dikarenakan keputusannya memberikan Persija penalti di menit akhir laga.

"Kami kecewa dengan wasit Jepang itu," ucap Vizcarra.

"Dia kasih penalti kepada Persija ketika waktu menyisakan dua menit lagi."

"Hal itu membuat kami semua kecewa karena sudah bekerja keras di pertandingan," tambahnya.

Menurut eks Semen Padang tersebut, timnya bermain sangat bagus.

Ia juga mengungkapkan ada beberapa keputusan Nakamura yang merugikan timnya.

Akan tetapi, para penggawa Super Elja tak mau terlalu banyak melakukan protes.

"Kami bermain bagus selama 90 menit. Kami mendapatkan peluang juga."

"Lalu teman kami, Leonard Tupamahu, tendang bola dan kemudian mengenai tangan pemain Persija."

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Hoki Persija Berkat Simic, Poin PSS Direnggut Penalti

"Namun kami tidak banyak protes karena fokus pertandingan," katanya.

Saking kecewanya, Vizcarra bahkan menuding sang wasit asal Jepang takut dengan suporter lawan.

Oleh sebab itu dirinya memberikan penalti untuk tim tuan rumah di menit akhir.

"Jadi kami kecewa dengan keputusan penalti di menit-menit akhir untuk Persija."

"Saya pikir penalti itu tidak bagus untuk PSS. Kami tidak tahu apa wasit itu takut sama suporter atau apa."

"Tapi intinya kami kecewa," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X