Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gacor di Klub, 3 Bomber Vietnam Ini Bisa Jadi Ancaman Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 20 Desember 2023 | 16:52 WIB
Pemain Timnas Vietnam, Pham Tuan Hai, melepaskan tendangan ke gawang Timnas Indonesia di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.
SOHA.VN
Pemain Timnas Vietnam, Pham Tuan Hai, melepaskan tendangan ke gawang Timnas Indonesia di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.

Setelah gol ke gawang Thailand pada final Piala AFF 2022, ia mengalami paceklik gol dalam lima laga di timnas.

Musim lalu, ia juga hanya mencetak tiga gol dalam 18 pertandingan bersama Binh Duong di Liga Vietnam.

Namun, musim ini ia sudah mencetak dua gol dan membuat satu asis meski baru bermain selama 305 menit.

Hal yang paling mengesankan adalah Tien Linh kini juga bisa bermain baik sebagai playmaker bersama Binh Duong.

Pham Tuan Hai

Nama terakhir yang juga dianggap sebagai salah satu penyerang terbaik Vietnam adalah Pham Tuan Hai.

Sempat dianggap cuma modal semangat, bomber Hanoi FC itu perlahan mulai menunjukkan kualitasnya.

Hal itu terbukti ketika ia mampu mencetak empat gol dalam enam pertandingan di Liga Champions Asia (116 menit per gol).

Rata-rata jumlah tembakannya per pertandingan di Liga Champions Asia adalah 2,3 dengan 1,3 tendangan tepat sasaran.

Tak hanya tajam dalam mencetak gol, kemampuan Tuan Hai dalam berkreasi dan berkontribusi dalam permainan juga cukup baik.

Dalam enam laga di Liga Champions Asia, ia mencatat 1 asis serta menciptakan 3 peluang besar bagi rekan satu tim.

Di Liga Vietnam musim ini, pemain berusia 25 tahun itu juga tampil apik dengan mencatat 2 gol dan 1 asis dalam 536 menit.

Apabila masuk ke skuad Piala Asia 2023, ketiga nama di atas bisa menjadi ancaman bagi para rival Vietnam di fase grup termasuk Timnas Indonesia.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : danviet.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X