Berkat penampilan apiknya itu, Brighton langsung memperpanjang kontraknya hingga Juni 2025 dengan gaji tinggi.
Namun, mantan pemain Union Saint-Gilloise tersebut seakan mengalami penurunan performa sejak saat itu.
Di semua kompetisi, Mitoma belum pernah mencetak gol dalam 17 pertandingan terakhirnya untuk Brighton.
Selain itu, mantan pemain Kawasaki Frontale tersebut juga hanya membuat 3 asis selama periode yang sama.
Dalam kekalahan 0-2 dari Arsenal pada 17 Desember lalu, Mitoma adalah salah satu dari dua pemain Brighton dengan rating terendah menurut SofaScore (6,4).
Baca Juga: Pasukan Shin Tae-yong Nyaris Lengkap, Satu Pelatih Justru Dirundung Gelisah Jelang Piala Asia 2023
Terakhir kali Mitoma mencetak gol untuk Brighton adalah saat menang 3-1 atas Bournemouth pada September lalu.
Di fase grup Liga Europa musim ini, Mitoma juga tak mampu memberikan dampak seperti yang diharapkan dengan hanya membuat satu asis.
Dalam hasil imbang melawan Crystal Palace, Mitoma juga tampil mengecewakan sebelum mengalami cedera.
Indeks gol yang diharapkan (xG) dan asis yang diharapkan (xA) sang winger terbilang rendah, masing-masing 0,09 dan 0,14.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Znews.vn |
Komentar