SUPERBALL.ID - Pemain sayap kanan Pham Xuan Manh mengaku bahwa dirinya dan para anggota Timnas Vietnam menyaksikan pertandingan Piala Asia 2023 antara Timnas Indonesia versus Irak yang berlangsung pada Minggu (14/1/2024) malam WIB.
Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia harus menyerah dengan skor 1-3.
Ketiga gol Irak masing-masing dicetak oleh Mohanad Ali, Osama Rashid, dan Aymen Hussein.
Sedangkan satu-satunya gol milik Timnas Indonesia dicetak oleh Marselino Ferdinan.
Akibat kekalahan tersebut, Skuad Garuda kini terdampar di dasar klasemen Grup D Piala Asia 2023.
Posisi puncak klasemen sementara ini dipimpin oleh Timnas Jepang yang berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 4-2.
Baca Juga: 5 Kandidat Top Scorer di Piala Asia 2023, Son Heung-min Punya Saingan Berat
Di pertandingan selanjutnya, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam.
Duel kedua tim akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (19/1/2024) pukul 21.30 WIB.
Kemenangan tentu menjadi target bagi Timnas Indonesia dan Vietnam untuk tetap menjaga asa lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Berbicara kepada pers sebelum menjalani sesi latihan pada 16 Januari, Pham Xuan Manh mengatakan bahwa seluruh pemain Vietnam dalam kondisi yang baik dan siap menghadapi Timnas Indonesia.
"Setelah pertandingan melawan Jepang, seluruh tim telah pulih dengan baik dan sekarang dalam kondisi baik, sehat, dan siap masuk lapangan untuk bersaing dengan Indonesia," ujarnya sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Danviet.vn.
"Saya sendiri selalu berkeinginan untuk berkontribusi di Timnas Vietnam."
"Pada pertandingan melawan Jepang, saya diberi kesempatan bermain sebagai starter oleh pelatih Philippe Troussier dan berusaha semaksimal mungkin untuk berkontribusi pada permainan tim secara keseluruhan."
"Namun, dalam beberapa situasi, saya menyadari bahwa saya masih belum melakukannya dengan baik dan perlu meningkatkan lebih lanjut."
"Jika pelatih terus mempercayai saya di pertandingan berikutnya, saya akan bermain lebih baik."
Lebih lanjut, pemain bernomor punggung 7 di Timnas Vietnam tersebut mengaku telah mengantongi tiga kelebihan dan satu kekurangan Timnas Indonesia.
Para pemain Vietnam menyaksikan laga antara Timnas Indonesia dan Irak, Pham Xuan Manh pun menyadari bahwa tim besutan Shin Tae-yong itu memiliki semangat juang yang kuat, kompak dalam memblok bola, dan tidak takut untuk bertarung.
Meski demikian, Pham Xuan Manh merasa bahwa satu kelemahan Timnas Indonesia yaitu ruang belakang di lini tengah yang sangat terbuka.
"Mengenai keterbatasan Indonesia, pada 17 Januari seluruh tim akan berkumpul, menganalisis lawan dan pelatih Troussier akan merencanakan latihan dan pertarungan taktis yang paling tepat," ujar Pham Xuan Manh.
"Berdasarkan pengamatan pribadi, saya melihat Indonesia punya ruang belakang yang cukup luas di lini tengah dan bisa dimanfaatkan oleh tim Vietnam."
Menurut Pham Xuan Manh, dorongan dari fans telah memberinya lebih banyak kekuatan, motivasi, dan kepercayaan diri untuk bermain lebih baik di pertandingan berikutnya di turnamen tersebut.
Oleh sebab itu, Skuad Golden Star Warriors bertekad untuk memetik poin penuh saat berhadapan dengan Timnas Indonesia
"Target tim Vietnam menang melawan Indonesia agar punya peluang melaju ke babak selanjutnya."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | danviet.vn |
Komentar