Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kurang dari Dua Bulan Jelang Lawan Timnas Indonesia, Vietnam Diselimuti Suasana Tegang

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 4 Februari 2024 | 21:30 WIB
Philippe Troussier dan timnya tersingkir di Piala Asia 2023.
VFF.ORG.VN
Philippe Troussier dan timnya tersingkir di Piala Asia 2023.

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam akan saling berhadapan dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tepatnya, dua tim yang tergabung di Grup F itu akan bertemu sebanyak dua kali pada Maret mendatang.

Indonesia lebih dulu akan menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 21 Maret.

Setelahnya, Skuad Garuda akan melawat ke markas Vietnam di Stadion Nasional My Dinh lima hari kemudian.

Baca Juga: 6 Gol Warnai Pertemuan 3 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Liga Belanda

Dengan kata lain, hanya kurang dari dua bulan lagi sebelum dua wakil Asia Tenggara itu bertemu.

Menjelang pertemuan tersebut, Vietnam disebut sedang berada dalam suasana tegang dan sesak.

Hal ini disampaikan oleh pakar sepak bola asal Vietnam Truong Anh Ngoc.

Ia mengatakan suasana tegang menyelimuti Vietnam menyusul kegagalan mereka di Piala Asia 2023.

Skuad besutan Philippe Troussier itu harus menerima kenyataan pahit tersingkir di babak penyisihan grup.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : danviet.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X