Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Asia 2023 - Imbas Selebrasi Muluk Nasi, AFC Hukum Striker Irak Rp 31 Juta

By Eko Isdiyanto - Selasa, 6 Februari 2024 | 12:00 WIB
Momen striker Irak, Aymen Hussein dikartu merah wasit usai selebrasi makan pakai tangan kiri di Piala Asia 2023.
dok-thethao247.vn
Momen striker Irak, Aymen Hussein dikartu merah wasit usai selebrasi makan pakai tangan kiri di Piala Asia 2023.

SUPERBALL.ID - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) menghukum striker Irak, Aymen Hussein, dengan denda imbas selebrasi muluk nasi pakai tangan kiri.

Aymen Hussein menjadi sorotan usai mendapat kartu merah karena selebrasi kontroversial di laga Irak melawan Yordania pada babak perempat final Piala Asia 2023.

Selebrasi kontroversial diperlihatkan Aymen Hussein saat mencetak gol kedua dan membawa Irak kembali unggul atas Yordania dengan skor 2-1.

Momen ini terjadi di menit ke-76, setelah mencetak gol, Aymen Hussein berlari ke arah pojok lapangan dekat tiang tendangan sudut berdiri.

Aymen melakukan selebrasi tak biasa, dimulai dengan duduk bersila kemudian melakukan gerakan seperti sedang makan menggunakan tangan kirinya.

Baca Juga: AFC Kutuk Keras Jurnalis yang Serang Pelatih Irak Usai Kalah Dramatis Lawan Yordania

Makan menggunakan tangan atau disebut muluk dalam istilah Jawa, namun aksi Aymen dinilai tidak mencerminkan adab umat Islam karena menggunakan tangan kiri.

Selebrasi Aymen Hussein dinilai wasit asal Iran, Alireza Faghani, sebagai bentuk provokasi terhadap lawan, kartu kuning pun ia keluarkan.

Sayangnya kartu kuning itu menjadi yang kedua untuk Aymen karena sebelumnya ia sudah mendapatkan peringatan, sang pemain pun terusir dari lapangan pertandingan.

Merasa tak terima dengan keputusan Faghani, Federasi Irak (IFA) sempat mengajukan gugatan keberatan kepada AFC.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X