Baca Juga: Pakar Vietnam Ketakutan: Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong Keras
Akan tetapi, publik Vietnam mengakui polesan Shin Tae-yong yang berstatus sebagai pelatih jebolan Piala Dunia 2018 memang mengerikan.
"Sejak lama, Vietnam dan Thailand merupakan dua bendera utama sepak bola Asia Tenggara," tulis Dantri.com.
"Indonesia juga tidak bisa mengalahkan Vietnam dalam 6 pertemuan sebelumnya, dengan kemenangan terakhir terjadi pada tahun 2016."
"Bahkan pada Juni 2021, di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Vietnam melumat Indonesia dengan skor 4-0, hasil yang mencerminkan perbedaan level kedua tim."
"Namun sejak saat itu, Indonesia mulai menunjukkan potensi perkembangan mengerikan setelah menunjuk pelatih Shin Tae-yong yang memimpin tim Korea di Piala Dunia 2018."
"Setelah ditunjuk, ahli strategi Korea ini langsung beralih berinvestasi pada talenta-talenta muda."
"Artinya skuad Indonesia masih muda namun belum matang. Dan Piala Asia 2023 menjadi tonggak sejarah kedewasaan Garuda," imbuh mereka.
Saat ini, Timnas Vietnam tengah mempersiapkan diri untuk dua pertemuan melawan Timnas Indonesia dalam waktu dekat.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id, dantri.com.vn |
Komentar