SUPERBALL.ID - Erik Ten Hag tak risau dengan cederanya Rasmus Hojlund jelang laga antara Manchester United melawan Fulham.
Manchester United akan kembali beraksi kembali di ajang Liga Inggris 2023-2024.
Seperti diketahui, tim berjuluk Red Devils itu tampil impresif pada tahun 2024 ini.
Sejauh ini mereka telah memainkan 5 laga Liga Inggris sepanjang 2024.
Dari 5 laga tersebut, Man United sukses mendulang empat kemenangan dan satu hasil imbang.
Kini, mereka akan menghadapi laga pekan ke-26 Liga Inggris.
Pada pekan ini, Setan Merah akan berhadapan dengan Fulham.
Duel kontra The Cottagers akan berlangsung di Old Trafford, Manchester, pada Sabtu (24/1/2024) pukul 22.00 WIB.
Jelang laga tersebut, Man United kembali menghadapi masalah.
Baca Juga: Bintang Muda Man United Jadi Pemain Keturunan Terbaru yang Diproyeksikan Bela Malaysia
Rasmus Hojlund yang tengah on fire baru-baru ini harus absen selama dua hingga tiga pekan kedepan.
Hal ini jelas menjadi pukulan telak bagi pasukan Erik ten Hag.
Selain Hojlund, Anthony Martial juga saat ini tengah mengalami cedera.
Praktis MU kini tak memiliki penyerang murni dalam skuadnya.
Menanggapi hal tersebut, Ten Hag selaku pelatih kepala mengaku tak risau.
Ia mengatakan bahwa Hojlund hanya mengalami cedera ringan.
Cedera itu didapat akibat sang pemain mengahdapi pertandingan dengan intensitas tinggi.
"Cederanya kecil, dua atau tiga pekan," ujar Erik ten Hag yang dikutip SuperBall.id dari Manchester Evening News.
"Itu risikonya, bermain dengan intensitas tinggi."
Baca Juga: Cetak Gol di 6 Laga Berturut-turut, Rasmus Hojlund Dianggap sebagai Reinkernasi Legenda Man United
"Bukan cedera besar tapi dia harus menunggu dua atau tiga pekan," ungkapnya.
Selain itu, Ten Hag juga mengatakan bahwa timnya sama sekali tak kekurangan penyerang.
Dua pemain andalan lain seperti Alejandro Garnacho dan Marcus Rashford akan didapuk untuk menggendong lini serang MU.
Selain itu, ada juga Bruno Fernandes yang memiliki insting mencetak gol.
Oleh sebab itu, absennya Hojlund bukan masalah besar bagi timnya.
Pelatih asal Belanda itu yakin lini serang Setan Merah masih sangar seperti beberapa laga terakhir.
"Garnacho membuat banyak gol. Rashy juga mampu melakukannya, tapi dia baru lima gol sejauh ini," ujar Erik ten Hag dikutip dari Manchester Evening News.
"Di laga terakhir, lini depan kami benar-benar mengancam, jadi ini bukan hanya soal Rasmus Hojlund."
"Bukanhanya Garnacho dan Rashford, Bruno juga bisa bikin gol."
Baca Juga: Man United Bisa Dilarang Tampil di Liga Champions jika Rencana UEFA Sir Jim Ratcliffe Gagal
"Apa yang memberi saya keyakinan, saat musim gugur, mereka bukan ancaman."
"Sekarang, mereka dalam performa bagus dan terus mengancam. Hojlund belakangan sangat penting, tapi sosok utama? Saya tak menganggapnya demikian," ujar Ten Hag.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Manchester Evening News |
Komentar