Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respons PSSI Usai Naturalisasi Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Tersendat

By Eko Isdiyanto - Kamis, 14 Maret 2024 | 17:06 WIB
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia Thom Haye
PSSI
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia Thom Haye

SUPERBALL.ID - PSSI merespons tersendatnya proses naturalisasi Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen serta batas pendaftaran pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen dipastikan tidak akan tampil di laga pertama Timnas Indonesia melawan Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dua hal krusial yang membuat debut kedua pemain keturunan ini bersama Timnas Indonesia tertunda, tersendatnya proses naturalisasi dan batas pendaftaran.

Pendaftaran pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah ditutup pada Rabu (13/3/2026), sementara proses naturalisasi Haye dan Ragnar belum selesai.

Proses naturalisasi keduanya sebenarnya sudah mendapat tanda tangan dari Ketua DPR RI, Puan Maharani, namun untuk melakukan sumpah WNI prosesnya masih panjang.

Baca Juga: Dipanggil Vietnam untuk Lawan Timnas Indonesia, Bek Senior Ini Malah Alami Cedera Horor

Karena dokumen Haye dan Ragnar masih akan dikembalikan ke Sekretariat Negara (Setneg) guna mendapatkan Keputusan Presiden (Keppres).

Sebelum dilempar ke Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) untuk pengambilan sumpah WNI, penerimaan paspor dan proses pembuatan KTP.

Karena itu, keduanya dipastikan absen di laga pertama melawan Vietnam pada 21 Maret mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Meski begitu, PSSI segera memberi respons cepat, Arya Sinulingga selaku Exco PSSI menegaskan pihaknya akan mempercepat proses naturalisasi Haye dan Ragnar.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X