Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Curhat Jack Brown Usai Bangkit dari Kegelapan Panjang, Cetak Gol Perdana di Liga 1, Siap Pikat Shin Tae-yong Lagi?

By M Hadi Fathoni - Minggu, 17 Maret 2024 | 15:51 WIB
Jack Brown sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2023 antara Persita Tangerang versus Arema FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Rabu (13/3/2024) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Jack Brown sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2023 antara Persita Tangerang versus Arema FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Rabu (13/3/2024) malam.

Seperti diketahui, pemain muda tersebut sudah hampir dua tahun menepi dari dunia sepak bola.

Hal itu dikarenakan dirinya menderita cedera Anterior Cruciat Ligament (ACL).

Untungnya, pemain yang sempat mendapat secuil ilmu di Manchester United itu bisa bangkit.

Jack juga sukses mendapatkan gol perdananya di Liga 1 saat melawan Arema kemarin.

Perasaan bahagianya tersebut langsung dituangkan melalui media sosial miliknya.

Jack mengaku bahwa dirinya kini telah melihat secercah cahaya terang usai mendekam begitu lama di kegelapan.

Jelas momen positif melawan Arema itu menjadi suntikan motivasi tersendiri bagi Jack.

Ia memang memerlukan banyak motivasi agar bisa terus meningkatkan performanya pasca cedera.

"Berada di kegelapan begitu lama, akhirnya melihat cahaya," tulis Jack, dikutip SuperBall.id dari laman Instagram pribadinya.

Baca Juga: 3 Negara Sudah Resmi, Malaysia Cari Satu Lawan Uji Coba Lagi Jelang Piala Asia U-23 2024


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X