SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menargetkan kemenangan besar melawan Vietnam pada pertemuan pertama kontra Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia dan Vietnam akan menjalani dua pertandingan beruntun pada Maret ini.
Pertemuan pertama berlangsung di markas Timnas Indonesia, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3/2024).
Lima hari berselang, Selasa (26/3/2024), giliran Skuad Garuda yang bertandang ke markas Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi.
Menjelang bentrokan tersebut, Shin Tae-yong menegaskan bahwa timnya harus memenangi kedua pertandingan kontra Vietnam dengan segala cara.
Menurut pelatih asal Korea Selatan tersebut, hanya hasil seperti itu yang akan membantu Timnas Indonesia lolos dari posisi terbawah Grup F dan semakin dekat dengan tujuan mencapai putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga: Sebut Dewa Sepak Bola, Media Vietnam Kirim Peringatan ke Timnas Indonesia
Dalam jumpa pers hari ini, Rabu (20/3/2024), Shin Tae-yong tampak sangat percaya diri dengan targetnya tersebut.
"Kami mempersiapkan diri dengan sangat matang untuk memenangkan dua laga berikutnya," ujar Shin Tae-yong sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Vnexpress.net.
"Beberapa pemain harus istirahat karena cedera, tapi Indonesia punya kekuatan dan kualitas yang cukup kuat untuk menggantikannya," ujarnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | vnexpress.net |
Komentar