SUPERBALL.ID - Timnas Malaysia belum mau mengibarkan 'bendera putih' dalam perjuangannya di ajang putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim besutan Kim Pan-gon itu berada di jalur yang sulit untuk melaju ke putaran ketiga menyusul dua kekalahan beruntun melawan Oman bulan ini.
Di pertemuan pertama, Jumat (22/3/2024) dini hari WIB, Malaysia takluk 0-2 saat bertandang ke markas Oman di Sultan Qaboos Sports Complex, Muscat.
Empat hari berselang, Selasa (26/3/2024) malam WIB, Skuad Harimau Malaya kembali menelan kekalahan dari Oman dengan skor identik di kandang sendiri, Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Akibat dua kekalahan tersebut, posisi Timnas Malaysia kini merosot ke urutan tiga klasemen Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dion Cools dkk total mengumpulkan 6 poin dari empat pertandingan.
Mereka terpaut tiga angka dari Kirgistan dan Oman yang menempati posisi dua teratas klasemen.
Sedangkan posisi juru kunci masih dihuni oleh Taiwan yang selalu menelan kekalahan dari empat laga.
Nasib Timnas Malaysia untuk bisa lolos ke tahap berikutnya kini akan ditentukan oleh dua pertandingan sisa.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar