SUPERBALL.ID - Media Vietnam coba menilik kira-kira seberapa kuat Timnas U-23 Malaysia saat tampil di Piala Asia U-23 2024.
Seperti diketahui, ajang Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung di Qatar mulai 15 April hingga 3 Mei 2024.
Vietnam tergabung di Grup D bersama Uzbekistan, Kuwait, dan Malaysia.
Menjelang berlangsungnya turnamen tersebut, Timnas U-23 Vietnam dirasa lebih diunggulkan untuk lolos dari fase grup Piala Asia U-23 2024 karena tiga alasan.
Baca Juga: Kalah Adu Penalti dengan Calon Lawan Timnas U-23 Indonesia, Pelatih Vietnam Tetap Tebar Psywar
"Timnas U-23 Malaysia berada dalam posisi yang kurang menguntungkan," tulis laporan yang dimuat oleh media Vietnam (Thanhnien).
"Malaysia U-23 adalah lawan yang paling mungkin bisa dimenangi oleh Vietnam U-23."
"Alasan pertama terletak pada performa head-to-head antara kedua tim."
"Dalam 12 pertemuan terakhir di semua kompetisi, Vietnam U-23 menang 8 kali, seri 1 kali, dan hanya kalah 3 kali dari Malaysia U-23."
"Kurang dari setahun yang lalu, Vietnam U-23 asuhan Hoang Anh Tuan menyapu bersih Malaysia U-23 dengan skor kuat 4-1 di semifinal Piala AFF U-23."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | thanhnien.vn |
Komentar