SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-23 Australia, Tony Vidmar, mengaku telah memperlajari gaya permainan Timnas U-23 Indonesia besutan Shin Tae-yong.
Hal ini disampaikan Vidmar menjelang laga Indonesia versus Australia di Grup A Piala Asia U-23 2024.
Laga tersebut bakal berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (18/4/2024) malam WIB.
Menyusul hasil imbang 0-0 melawan Yordania di laga pembuka, Vidmar mengatakan para pemainnya frustrasi.
Baca Juga: Kata Pelatih Kuwait Usai Timnya Dilibas Vietnam di Piala Asia U-23 2024
Namun, ia menjelaskan suasana timnya kembali membaik menjelang pertandingan kedua melawan Indonesia.
“Mereka sedikit kecewa tapi setelah pertandingan saya berbicara dengan mereka," kata Vidmar.
"Saya pikir mereka kemudian menyadari bahwa ini adalah pertandingan pertama turnamen ini."
“Saya pikir mereka memiliki niat ingin memenangkan pertandingan dan itulah cara mereka mendekatinya."
"Para pemain melakukan sesi pemulihan dan pemain lain berlatih dan mereka luar biasa, dan suasananya sangat bagus,” tambahnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Socceroos.com.au |
Komentar