Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Asia U-23 2024 - Korea Selatan Jumpa Timnas U-23 Indonesia di 8 Besar Usai Tekuk Jepang

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 22 April 2024 | 22:02 WIB
Suasana pertandingan Korea Selatan versus Jepang di Piala Asia U-23 2024.
THETHAO247.VN
Suasana pertandingan Korea Selatan versus Jepang di Piala Asia U-23 2024.

SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Korea Selatan berhasil memetik poin penuh kala bersua Timnas U-23 Jepang dalam pertandingan terakhir di Grup B Piala Asia U-23 2024.

Pertandingan kedua tim berlangsung di Stadion Jassim Bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, Senin (22/4/2024) malam WIB.

Kedua tim sama-sama sudah dipastikan lolos ke babak perempat final setelah memenangi dua pertandingan pertama.

Menariknya, poin, selisih gol, dan jumlah gol Korea Selatan sama persis dengan Jepang.

Hanya saja, Korea Selatan berhak menempati posisi pertama sebelum laga ini lantaran unggul dari segi poin disiplin.

Baca Juga: Bikin Gempar, Media Asing Masih Ragu Timnas U-23 Indonesia Bisa Lolos Olimpiade

Sementara itu, hasil dari pertandingan ini akan menentukan lawan Timnas U-23 Indonesia di babak perempat final.

Pemenang dari laga ini dipastikan akan tampil sebagai juara grup dan menghadapi Indonesia di fase gugur.

Mengingat laga ini sudah tidak mempengaruhi kelolosan, pelatih kedua tim melakukan banyak perubahan.

Banyaknya perubahan tampak mempengaruhi permainan kedua tim di atas lapangan.

Tempo permainan cenderung lambat di babak pertama dan kedua tim tampak bermain dengan hati-hati.

Jepang lebih dulu mengancam pada menit ke-3 ketika umpan silang Yu Hirakawa ke kotak penalti gagal disambut rekan setimnya.

Pada menit ke-7, Lee Tae-seok melakukan penetrasi ke kotak penalti Jepang, namun usahanya hanya membuahkan tendangan sudut.

Menit ke-19, Hirakawa menggiring bola di sisi kiri, melakukan penetrasi ke tengah dan menendang bola dari jarak sekitar 25 meter namun belum menemui sasaran.

Riku Handa menerima bola di area penalti pada menit ke-27, ia berbalik badan dan melepaskan tembakan yang bisa diblok bek Korea Selatan.

Peluang emas Korea Selatan baru tercipta pada menit ke-45 ketika Hong Yun-sang menyambut umpan silang rekannya.

Namun, tendangan Hong Yun-sang dari jarak dekat masih belum menemui sasaran.

Baca Juga: Moral Pemain Anjlok Usai Dilibas Vietnam, Malaysia Batal Gelar Latihan Jelang Lawan Kuwait

Setelah skor imbang tanpa gol di babak pertama, tempo permainan mulai meningkat memasuki babak kedua.

Hong Yun-sang menerobos dari sisi kanan ke kotak penalti Jepang pada menit ke-57, namun tembakannya mengarah ke kiper Taishi Nozawa.

Tujuh menit berselang, Kotaro Uchino melepaskan sundulan yang masih belum menemui sasaran.

Korea Selatan akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-74 lewat gol yang dicetak Kim Min-woo.

Berawal dari umpan sepak pojok, Kim Min-woo yang berdiri di tiang jauh melepaskan sundulan ke gawang.

Tertinggal satu gol, Jepang langsung meningkatkan intensitas serangan mereka.

Pada menit ke-81, Nozawa melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis sepakan Kang Seong-jin.

Empat menit kemudian, Joel Chima Fujita melepaskan tembakan jarak jauh yang bisa diblok pemain Korea Selatan.

Pada menit ke-86, sundulan Mao Hosoya menerima umpan sepak pojok masih melambung di atas mistar gawang.

Skor 1-0 untuk keunggulan Korea Selatan tidak berubah hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan.

Hasil ini membuat Korea Selatan tampil sebagai juara Grup B dan bakal bersua Indonesia di perempat final.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X