Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-23 2024 - Skenario Gila Derbi ASEAN, Peluang Laga Indonesia Vs Vietnam di Semifinal

By Eko Isdiyanto - Selasa, 23 April 2024 | 18:00 WIB
Pelatih Timnas U-23 Vietnam Hoang Anh Tuan (kanan) berbincang santai dengan Shin Tae-yong.
SOHA.VN
Pelatih Timnas U-23 Vietnam Hoang Anh Tuan (kanan) berbincang santai dengan Shin Tae-yong.

SUPERBALL.ID - Duo wakil ASEAN, Timnas U-23 Indonesia dan Vietnam berpeluang bertemu di babak semifinal Piala Asia U-23 2024 lewat skenario gila yang sulit terwujud.

Timnas U-23 Indonesia dan Vietnam dipastikan lolos perempat final Piala Asia U-23 2024, keduanya pun memiliki kesempatan berjumpa meski peluangnya sangat tipis.

Indonesia dan Vietnam merupakan wakil terakhir ASEAN yang tersisa di Piala Asia U-23 2024, setelah dua wakilnya gugur secara tragis dan menyakitkan.

Diawali Malaysia yang sudah dipastikan gagal lolos babak penyisihan grup meski masih menyisaka satu laga melawan Kuwait.

Kemenangan di laga tersebut tidak akan berpengaruh pada status Malaysia, tiga poinnya tak cukup membuat Vietnam atau Uzbekistan turun dari peringkat mereka.

Baca Juga: Pesan Menohok Sumardji untuk Ramadhan Sananta Usai Hukuman Kartu Merah

Kemudian Thailand yang secara mengejutkan justru mengalami kekalahan ketika bersua Tajikistan, gol tunggal di menit injury time jadi petakanya.

Thailand juga menuai dua kekalahan di fase grup meski sempat menang meyakinkan atas Irak di matchday pertama, raihan 3 poin tak ada gunanya.

Sementara Malaysia dan Thailand tersingkir tragis, Indonesia dan Vietnam coba menjaga wajah sepak bola Asia Tenggara di hadapan wilayah lainnya.

Meski begitu baik Indonesia maupun Vietnam sama-sama dalam posisi sulit setelah dipastikan melaju ke babak perempat final.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X