"Kedua pria yang terlibat kemudian berhenti dan mengacungkan palu sebelum Safiq memundurkan mobilnya dan meninggalkan lokasi kejadian," jelasnya.
Untungnya, pemain berusia 37 tahun tersebut tidak mengalami luka fisik.
Hanya saja, kaca mobil yang ia tumpangi mengalami kerusakan akibat serangan palu besi milik pelaku.
Kini, eks kapten Harimau Malaya itu sudah membuat laporan terkait kejadian yang dialaminya kepada pihak kepolisian.
Hingga kini, belum diketahui secara pasti apa motif teror yang menghampiri para pemain Negeri Jiran tersebut.
Pihak kepolisian tengah mengumpulkan bukti-bukti yang ada sebelum mengambil kesimpulan.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | hmetro.com.my |
Komentar