Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Ikuti Timnas Wanita U-17 Indonesia Tersingkir dari Piala Asia, Filipina Wakil ASEAN Tersisa

By Ragil Darmawan - Sabtu, 11 Mei 2024 | 11:09 WIB
Timnas Wanita U-17 Indonesia dan Timnas Wanita U-17 Thailand tersingkir di fase grup Piala Asia Wanita U-17 2024 setelah menelan kekalahan dalam dua laga awal.
PSSI.ORG/KFA.OR.KR
Timnas Wanita U-17 Indonesia dan Timnas Wanita U-17 Thailand tersingkir di fase grup Piala Asia Wanita U-17 2024 setelah menelan kekalahan dalam dua laga awal.

SUPERBALL.ID - Setelah Timnas Wanita U-17 Indonesia tersingkir dari ajang Piala Asia Wanita U-17 2024, tak lama kemudian langkah Timnas Wanita U-17 Thailand juga terhenti.

Seperti diketahui, dalam ajang Piala Asia Wanita U-17 2024, ada tiga tim wakil Asia Tenggara yang mengikuti kompetisi tersebut.

Ketiga tim ASEAN itu adalah tuan rumah Indonesia, Thailand, dan Filipina.

Berdasarkan hasil drawing atau pengundian fase grup, Indonesia sebagai tuan rumah berada di Grup A bersama Filipina, Korea Utara, dan Korea Selatan.

Sedangkan Grup B dihuni oleh Thailand, Australia, China, dan Jepang.

Sayangnya, ketika baru menjalani dua pertandingan, dua tim wakil ASEAN yakni Indonesia dan Thailand sudah dipastikan tersingkir alias gagal lolos dari fase grup.

Baca Juga: Hasil Piala Asia Wanita U-17 2024 - Korea Utara Gunduli Korea Selatan 7-0

Bertindak sebagai tuan rumah, Timnas Wanita U-17 Indonesia tidak memiliki awal yang baik ketika kalah 1-6 dari Filipina pada laga perdana, Senin (6/5/2024).

Kemudian di laga kedua, Kamis (9/5/2024), tim Garuda Pertiwi dihajar oleh Korea Selatan dengan 12 gol tanpa balas.

Dua kakalahan tersebut membuat Timnas Wanita U-17 Indonesia hanya baru mengoleksi 1 gol dan sudah kebobolan sebanyak 18 kali.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X