SUPERBALL.ID - Hari apes memang tidak ada di kalender, begitulah yang dialami Pratama Arhan saat mencatat debut bersama Suwon FC di kasta teratas Liga Korea Selatan, K-League 1 2024.
Lawatan Suwon FC ke markas Jeju United di pekan ke-14 K-League 1 2024 berakhir sangat pahit bagi bek sayap Timnas Indonesia, Pratama Arhan.
Pratama Arhan masuk dalam daftar pemain Suwon FC, tetapi bukan sebagai starter dan baru dimasukkan pada menit ke-73 menggantikan Jeong Dong-ho.
Saat itu, Suwon FC sudah dalam posisi tertinggal 0-1, setelah Jeju United berhasil membobol gawang tim tamu di menit ke-12 lewat aksi Seo Jin-su.
Alih-alih membantu timnya menyamakan kedudukan lewat spesialisasi lemparan jarak jauhnya di laga ini, nasib sial justru dialami Arhan.
Berawal dari usaha Arhan dalam mendapatkan bola setelah dicuri Rim Chang-woo, namun pemain asal Blora ini justru menginjak kaki lawan.
Rim Chang-woo pun langsung jatuh tersungkur sambil mengerang kesakitan, sementara wasit menggunakan VAR sebelum mengambil keputusan.
Di menit ke-76 atau tiga menit setelah Arhan masuk, pemilik nomor punggung 23 itu harus kembali ke ruang ganti pemain dan mandi lebih cepat.
Debut Arhan di Suwon FC hanya berlangsung selama tiga menit dan berbuah kartu merah, kondisi yang berdampak negatif untuk timnya.
Baca Juga: Demi Hancurkan Lemparan Pratama Arhan, Philippe Troussier Sampai Konsultasi ke Pelatih Jepang
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar