Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Dipastikan Tambah Satu Kiper Lagi Jelang Lawan Irak dan Filipina, Maarten Paes Sudah Bisa Tampil?

By M Hadi Fathoni - Senin, 27 Mei 2024 | 14:35 WIB
Kiper Indonesia, Maarten Paes, saat membela FC Dallas.
FCDALLAS.COM
Kiper Indonesia, Maarten Paes, saat membela FC Dallas.

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia dipastikan akan melengkapi sisa satu slot kiper untuk ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak dan Filipina.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu Shin Tae-yong sudah mengumumkan daftar 22 nama pemain Timnas Indonesia untuk ajang tersebut.

Menariknya, Shin membiarkan satu slot kosong untuk sementara waktu.

Slot kosong itu ada pada posisi penjaga gawang.

Untuk saat ini, penjaga gawang di kubu timnas hanya ada dua pemain saja.

Keduanya adalah Ernando Ari Sutaryadi dan Adi Satryo.

Kini, Shin dipastikan akan melengkapi kepingan puzzle yang tertinggal tersebut.

Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), yakni Kombes Pol. Sumardji.

Sumardji menjelaskan bahwa pelatih asal Korea Selatan tersebut pasti akan menambah daftar pemainnya.

Baca Juga: Sepele, Bomber Irak Sebut Duel Kontra Timnas Indonesia Tidak Akan Sulitkan Timnya

Pasalnya, itu sudah ketentuan dari FIFA terkait slot kiper.

Setiap tim peserta diwajibkan untuk membawa tiga kiper pada pertandingan.

"Kita pasti tambah satu kiper lagi," ucap Sumardji, dikutip SuperBall.id dari Tribun News.

"Saat ini kan baru dua, harusnya tiga (kiper)."

"Itu harus, soalnya regulasinya tiga dari total 23 pemain yang didaftarkan," pungkasnya.

Sebelumnya, banyak isu yang mengatakan bahwa Shin menunggu Maarten Paes.

Oleh sebab itu dirinya mengosongkan satu slot untuk posisi kiper.

Paes sejatinya sudah sah menjadi Warga Negara Indonesia (Indonesia) pada 30 April 2024 lalu.

Akan tetapi, dirinya masih belum bisa membela skuad Garuda.

Baca Juga: Vietnam Dinilai Bakal Lebih Kuat daripada Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 karena 3 Alasan

Hal itu dikarenakan pada 2020 lalu, Paes sempat membela Timnas U-21 Belanda.

Yang menjadi permasalahan adalah dirinya pada saat itu berusia 22 tahun.

Kasus Paes ini pun harus dibawa sampai Pengadilan Arbritrase Olahraga (CAS).

Sayangnya hingga kini belum ada hasil apapun terkait kasus Paes.

Sumardji juga belum bisa memastikan siapa satu kiper lainnya yang akan dipanggil oleh Shin.

Sebagai informasi, skuad Garuda akan memainkan dua laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan dua tim seperti Irak dan Filipina.

Duel kontra Irak akan berlangsung pada (6/6/2024) dan laga melawan Filipina digelar pada (11/6/2024) mendatang.

Baca Juga: Irak Bakal Terbang ke Jakarta H-4 Sebelum Duel Kontra Timnas Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X